BRI Kanca Kuta Pertahankan Gelar Juara Voli 5 Kali Beruntun

- 7 November 2023, 12:23 WIB
Tim Voli BRI Kanca Kuta yang diperkuat I Nyoman Agus Darmayuda alias Tison, I Wayan Maiopo alias Opo, I Made Budiarta alias Budi, I Wayan Yudi Indrawan alias Yudi, I Kadek Ris Ananta Kusuma alias Kris, dan Komang Natiawan alias Koming.
Tim Voli BRI Kanca Kuta yang diperkuat I Nyoman Agus Darmayuda alias Tison, I Wayan Maiopo alias Opo, I Made Budiarta alias Budi, I Wayan Yudi Indrawan alias Yudi, I Kadek Ris Ananta Kusuma alias Kris, dan Komang Natiawan alias Koming. /Dok Ken

Didampingi Small Business Manager BRI Branch Office Kuta Bali, I Komang Budiana, salah seorang pemain voli, yakni I Wayan Maiopo alias Opo mengatakan kompetisi bola voli yang digelar bukan sekadar pertandingan olahraga.

Jelasnya pertandingan bola voli menyambut HUT PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) ke-128 bukan sekadar event untuk mengejar juara, melainkan lebih pada upaya mempererat kebersamaan sebagai sebuah tim. 

Baca Juga: PBB Sebut 'Gaza Menjadi Kuburan bagi Anak-Anak', Korban Tewas Capai 10.000 Orang

“Saya secara pribadi selaku pemain maupun mewakili tim berpendapat bahwa ini merupakan ajang memupuk kebersamaan. Kumpul bersama-sama, sportivitas, menjadi ajang kami bertemu dengan tim setiap kanca (kantor cabang, red) baik dari Kanca Kuta, Gatot Subroto, Gadjah Mada, dan lain-lain. Event ini menjadi ajang untuk mengakrabkan diri karena tidak semua pegawai saling kenal dengan karyawan dari kanca-kanca lainnya,” ucap Opo.

Sukses mempertahankan status sebagai juara bertahan di ajang bola voli, Opo mengaku turut bangga dengan kebersamaan timnya. 

“Sudah lima kali berturut-turut kami berhasil meraih juara di ajang lomba voli ini,” tutupnya.  

Baca Juga: 5 Alasan Mikasa Ackerman Dicintai Penggemar Attack on Titan

Sebagaimana diketahui bersama, HUT BRI ke-128 dimeriahkan dengan berbagai kegiatan positif.

BRI Peduli menyelenggarakan pemeriksaan kesehatan gratis bagi masyarakat di berbagai wilayah di Indonesia. 

Pemeriksaan kesehatan gratis yang digelar dalam 2 gelombang, yakni pada 1-2 November 2023 dan 1-2 Desember 2023 merupakan inisiatif dan langkah konkrit BRI dalam memberikan pelayanan kesehatan bagi masyarakat, khususnya bagi kalangan lansia. 

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah