Liga Champions: Jelang Pertandingan Kontra Bayern Munchen, Pemain Muda MU Akui Ruang Ganti Tim Toxic

- 11 Desember 2023, 21:16 WIB
Scott McTominay bersama Manajer Man. United, Erik ten Hag.
Scott McTominay bersama Manajer Man. United, Erik ten Hag. /Reuters

INDOBALINEWS - Gelandang Manchester United (MU), Scott McTominay, mengakui bahwa ruang ganti The Red Devils terkadang sangat toxic.

Namun Ia tetap menegaskan bahwa para pemain mendukung penuh manajer Erik ten Hag yang kini tengah berada di bawah tekanan setelah beberapa rentetan buruk yang terjadi.

Scott McTominay dan kawan-kawan akan menghadapi pekan yang cukup berat. Manchester United akan menghadapi Bayern Munchen dalam pertandingan fase grup terakhir Liga Champions, Rabu, 13 Desember 2023 di Old Trafford.

Baca Juga: Oknum Panitia Kemah Kebangsaan PPDI Viral, Diduga Sunat Iuran Desa Ratusan Juta

Sebelumnya, pasukan Setan Merah harus bertekuk lutut kala dipecundangi tim tamu Bournemouth, tiga gol tanpa balas.

Jelang pertandingan penting di tengah pekan, McTominay mengatakan bahwa hasil-hasil buruk yang didapatkan Man. United merupakan tanggung jawab para pemain. Ia juga mengatakan bahwa kini timnya memiliki masalah yang besar di ruang ganti.

Baca Juga: Kampanye Fashion Zara Bernuansa Kejam

“Ini adalah tanggung jawab para pemain, yang pertama dan terpenting, para pemain juga mengetahui hal itu,” kata McTominay seperti yang dilansir Daily Mail.

“Kami mempunyai banyak pemain luar biasa. Namun saat ini kami berada pada tahap di mana kami memiliki masalah besar di ruang ganti,” lanjutnya.

Halaman:

Editor: Shira Ade

Sumber: Daily Mail


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x