Warga Buleleng Bali Hilang di Laut Saat Spear Fishing

27 Januari 2021, 12:17 WIB
Tim Sar melakukan pencarian terhadap seorang warga Buleleng yang hilang saat melakukan Spear Fishing, Selasa 26 Januari 2021. /Dok Basarnas Bali

INDOBALINEWS - Warga Banjar Dinas Loka Segara, Pemuteran Buleleng Bali dikabarkan hilang di laut saat melakukan spear fishing. Hingga Rabu 27 Januari 2021 tim SAR masih melakukan pencarian.

Korban atas nama I Kadek Astawan berusia 30 tahun pergi melaut bersama lima rekan lainnya, pada Selasa 26 Januari 2021 sekitar pukul 07.00 Wita menggunakan perahu.

Sampai dengan pukul 13.00 Wita, Kadek Astawan tak kunjung muncul ke permukaan.

Baca Juga: Akta Kematian Mia Zet Wadu Pramugari Sriwijaya Air Diterima Keluarga dari Disdukcapil Denpasar

Menurut Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar ( Basarnas Bali), Gede Darmada, S.E., M.A.P., saat kejadian diketahui perahu merapat di sebuah rumpon.

Rumpon tersebut terdapat di depan hotel Taman Sari Pemuteran, Kecamatan Gerokgak, Buleleng sebelum berenang mencari ikan.

Baca Juga: Syiva Selebgram Jakarta Pakai Narkoba Jenis Baru Yang Sangat Mematikan, Diciduk Polisi di Bali

"Kami terima laporan jam 16.10 Wita dari Prebekel Pemutaran dan segera menggerakkan 6 personil dari Pos SAR Buleleng," terangnya," ujar Gede Darmada seperti yang dikutip oleh indobalinews.com.

Ditambahkannya juga tim melakukan pencarian menggunakan RIB dengan fokus penyisiran di seputaran rumpon, yakni koordinat 8° 3.920'S - 114° 39.077'E.

Baca Juga: Calista Bocah Penderita Tumor Asal NTT Berjuang Meraih Kesembuhan di Bali

Unsur SAR gabungan yang terlibat dalam upaya pencarian diantaranya Basarnas Bali, BPBD Kabupaten Buleleng, Pos TNI AL Celukan Bawang, Polair Celukan Bawang, pihak keluarga dan Nelayan setempat.

Sampai dengan pukul 18.52 Wita target belum berhasil ditemukan dan operasi SAR dilanjutkan besok pagi. "Pencarian kami hentikan karena terlalu beresiko, dihadapkan pada jarak pandang terbatas dan cuaca mulai hujan, sehingga diputuskan melanjutkan pergerakan SRU besok pagi," tutup Darmada.

Baca Juga: Pembunuh WNA Slovakia di Bali Ternyata Mantan Pacar Yang Marah Diusir Pakai Sapu

Tim SAR melakukan pencarian terhadap seorang warga Buleleng yang hilang saat spear fishing di laut, Selasa 26 Januari 2021. Dok Basarnas Bali

Spear Fishing adalah mencari atau berburu ikan dengan menggunakan tombak. Biasanya kegiatan ini juga dijadikan olahraga.

Dari banyak literatur secara garis besar olahraga Spear Fishing ini dilakukan di dalam kedalaman laut dengan senapan tombak yang didesain khusus seperti untuk berburu.

Baca Juga: Shopee SMS Tiba, Waktunya Belanja Bulanan Murah dengan Gratis Ongkir Rp0 Dan ShopeePay Deals Rp1!

Perlengkapan olahraga Spear Fishing ini lumayan banyak karena dilengkapi dengan perangkat menyelam juga.

Perangkat utama yang digunakan adalah sebuah senapan tombak bernama Speargun. Bagian senapan ini terdiri dari 3 bagian utama yaitu, muzzle, tempat karet untuk tombak kecil yang disebut shaft.

Baca Juga: Pencuri 'Bertanggungjawab', Pingsan di Depan RS Mangusada Kapal Badung Bali

Kemudian barrel yang merupakan tempat pipa melesatnya tombak. Dan terakhir adalah trigger yaitu tempat untuk menarik pelatuk yang akan melesatkan tombak ke arah sasaran ikan.***

Editor: Shira Ade

Tags

Terkini

Terpopuler