Viral Kabar Warga Meninggal Setelah Vaksinasi Covid-19 di Bali, Dinkes Membantah

- 25 Mei 2021, 18:28 WIB
Ilustrasi dari vaksin AstraZeneca.
Ilustrasi dari vaksin AstraZeneca. /alodokter.com

Baca Juga: Jambret IPhone 12 Milik Bule Jerman, Tedi Tertangkap lewat Tracking Nomor IMEI
.
Seperti diberitakan sejumlah media, seorang pria di Bali bernama Muhamad Abdul Malanua (43) diketahui dalam kondisi meninggal dunia pada pada Senin 24 Mei 2021. Pria yang diketahui bekerja sebagai panjahit itu meninggal di kamar kosnya di Jalan Sebatik, Dusun Batu Bintang, Dauh Puri Kelod, Kota Denpasar, Bali.

Kepala Dusun Batu Bintang Dauh Puri Kelod I Nyoman Mardika mengatakan, pihaknya belum mengetahui penyebab Malanua meninggal. Namun, dua hari sebelum meninggal Malanua sempat mengikuti vaksinasi di Banjar (kantor desa adat setempat) pada Sabtu 22 Mei 2021 lalu.

Baca Juga: Hadir Saat Pandemi, HardCoff Bagikan SEKOLI, Kopi Gratis Bagi Masyarakat Umum

Vaksin yang disuntikkan kepada Malanua adalah AstraZeneca. Mardika menyampaikan, bedasarkan keterangan warga yang tinggal di sekitar lokasi kejadian, Malanua memiliki riwayat penyakit vertigo dan darah tinggi (hipertensi).

Sebelum divaksin pun, Malanua sempat ke klinik untuk berobat. Warga, kata Mardika, sempat menyarankan agar Malanua menunda vaksinasi lantaran kondisinya baru saja mengalami sakit. Namun, Malanua menolak.

Setelah meninggal, pihak keluarga juga dikabarkan telah menerima dengan ikhlas kepergiannya dan tidak berkenan untuk dilakukan autopsi untuk mengetahui penyebab kematian.***

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x