Pemda Diminta Segera Siapkan Lahan untuk Relokasi Korban Siklon Tropis Seroja NTT

- 10 April 2021, 06:44 WIB
 Wakil Gubernur NTT Josef Nae Soi, Kepala BNPB Letnan Jendral TNI Dr. (H.C.) Doni Monardo, Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat, Bupati Sikka Fransiskus Roberto Diogo dalam rapat koordinasi terkait penanganan bencana Nusa Tenggara Timur di Kantor Bupati Sikka, Maumere, NTT, Jumat 9 April 2021
Wakil Gubernur NTT Josef Nae Soi, Kepala BNPB Letnan Jendral TNI Dr. (H.C.) Doni Monardo, Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat, Bupati Sikka Fransiskus Roberto Diogo dalam rapat koordinasi terkait penanganan bencana Nusa Tenggara Timur di Kantor Bupati Sikka, Maumere, NTT, Jumat 9 April 2021 /Dok. BNPB

INDOBALINEWS -Pemerintah Provinsi dan Daerah di Provinsi Nusa Tenggara Timur diminta segera menyiapkan lahan untuk relokasi bagi korban Siklon Tropis Seroja.

Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letnan Jenderal TNI Dr. (H.C.) Doni Monardo menegaskan hal itu, saat memimpin rapat koordinasi penanganan bencana Nusa Tenggara Timur (NTT) di kediaman Kantor Bupati Sikka, Jumat 9 April 2021.

Doni memerintahkan segenap para perangkat daerah setempat untuk melakukan relokasi bagi warga yang terdampak siklon tropis Seroja.

Baca Juga: BI Dorong Pertumbuhan Ekonomi dengan Terus Bersinergi Bersama Pemerintah dan Otoritas

Baca Juga: Bantuan Empat Polda dan Mabes Polri untuk Korban Banjir NTT Didistribusikan dari Bali

Baca Juga: Keluarga Presiden Jokowi Dikabarkan Kelola TMII, Moeldoko Sebut Itu Pemikiran Primitif

"Gubernur dan Bupati agar menyiapkan lahan untuk tempat relokasi secepatnya," Doni menegaskan.

Sebagai langkah awal dilakukan dengan melakukan survei terhadap lahan yang akan dijadikan tempat relokasi.

Relokasi dilakukan setelah proses evakuasi dan pembersihan lokasi bencana selesai, atas persetujuan masyarakat setempat, maka tahap relokasi akan segera dijalankan.

Halaman:

Editor: R. Aulia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x