Bela Bangsa Palestina, Ulil Abshar Abdalla Tak Pedulikan Dilabeli Kadrun

- 14 Mei 2021, 23:04 WIB
Mencekam, Aktivis Kemanusiaan Indonesia Ungkap Situasi Terkini di Palestina
Mencekam, Aktivis Kemanusiaan Indonesia Ungkap Situasi Terkini di Palestina /Instagram @eye.on.palestine/

INDOBALINEWS - Cendekiawan NU Ulil Abshar-Abdalla menunjukkan sikapnya membela Bangsa Palestina dari kekejaman Israel bahkan dirinya tidak peduli jika kemudian keberpihakannya itu dilabeli sebagai kadrun oleh buzzer.

Keprihatinan dan simpati Ulil terhadap nasib rakyat Palestina ditunjukkan melalui akun media sosialnya twitter @ulil dikutip Jumat 14 Mei 2021.

Dia mengutip pendapat Imam Syafii'i yang pernah berkata jika mencintai ahlul bait (keluarga Nabi) itu pertanda Syiah, maka Ulil tegas mengatakan Syiah.

Baca Juga: Kecam Aksi Kekerasan Israel, Menlu Retno Pastikan Indonesia Dukung Perjuangan Rakyat Palestina

"Saya lanjutkan: Jika berpihak pada bangsa Palestina anda bilang itu pertanda kadrun, ya saya kadrun. I don't care!," tulisnya dengan emoji Wajah menyeringai dengan mata tersenyum

Ulil mengajak semua agar bisa membedakan antara Israel sebagai negara dan orang Yahudi sebagai manusia yg riil.

Baca Juga: Sebut Pengkritik KPK Otak Sungsang, Said Didu Usul Gaji Mochtar Ngabalin Dinaikkan

"Saya amat kritis pada Isreal sebagai negara opresor. Tapi saya bersahabat dg orang2 Yahudi yg cinta damai," cuitnya.

Dukungan terhadap perjuangan rakyat Palestina datang juga dari akademisi Universitas Sebelas Maret UNS Surakarta, Prof Aidul Fitriciada melalui akunnya @AidulFa

"Pengikut ajaran Bung Karno sejati pasti mendukung perjuangan Palestina melawan zionisme Israel," tukasnya.

Baca Juga: Airlangga Hartarto Sebut Masyarakat yang Tidak Mudik Pahlawan dalam Memerangi Covid-19

Politikus Partai Gerindra, Fadli Zon melalui akun twitternya, @fadlizon, mengungkapkan, Presiden RTErdogan menjadi pemimpin kelas dunia.

"Keberpihakan n inisiatifnya jelas dlm bela Palestina. Kita rindu pemimpin RI spt ini,yg jalankan konstitusi “bhw kemerdekaan itu ialah hak segala bangsa, maka penjajahan di atas dunia harus dihapuskan, krn tak sesuai kemanusiaan n keadilan," katanya.

Sedangkan pengurus DPP Partai PPP menyampaikan himbauan lewat twitter @DPP_PPP, agar kader dan masyarakat menggelar Salat Gaib untuk Palestina

"Palestina adalah saudara kita, mari doakan mereka," tulis di akun tersebut. ***

Editor: R. Aulia

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x