Remuk Hati, Membaca Harapan dan Doa Ridwan Kamil untuk Eril di Tepi Sungai Aare

- 4 Juni 2022, 08:54 WIB
Ridwan Kamil di tepi Sungai Aare Bern Swiss memimpin doa bagi puteranya, Eril yang sudah dinyatakan meninggal tenggelam.
Ridwan Kamil di tepi Sungai Aare Bern Swiss memimpin doa bagi puteranya, Eril yang sudah dinyatakan meninggal tenggelam. /instagram.com/ridwankamil/

INDOBALINEWS - Pencarian Eril, Emmeril Kahn Mumtadz putera Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil yang masih hilang tenggelam di Sungai Aare Bern Swiss, hingga Sabtu4 Juni 2022 masih terus dilanjutkan.

Ridwan Kamil beserta isteri dan puterinya pun sudah kembali ke tanah air, sementara pencarian dilanjutkan oleh paman Eril, Elpi Nazmuzzaman yang sudah berada di Swiss.

Tak lama setibanya di tanah air, Ridwan Kamil yang belum bisa beraktivitas seperti sedia kala dan meminta diberi ruang dan waktu privacy untuk menjalani masa berkabungnya, mengungkapkan harapannya lewat media sosial termasuk twitter dan instagram.

Baca Juga: Innalillahi, Eril Dinyatakan Meninggal Tenggelam, Insya Allah Syahid

Hingga Sabtu pagi, postingan Ridwan Kamil di akun nstagram @ridwankamil sudah mendapat simpati 2 juta lebih dan dikometari ribuan ungkapan duka cita dari banyak tokoh masyarakat, artis juga netizen lainnya.

Tak sedikit juga yang memposting ulang curahan hati Ridwal Kamil seraya mengucapkan turut berbelasungkawa dan doa agar keluarga Gubernur Jawa Barat diberi keikhlasan dan ketabahan yang luas.

Postingan Ridwal Kamil di akun tak urung ikut membuat remuk hati pembacanya yang turut merasakan kehilangan seorang Ayah akan putera tercintanya.

Baca Juga: Terjatuh di Sumur Kering Sedalam 12 Meter, Wayan Masih Bisa Teriak

"Wahai Sungai Aare, sebagai sesama mahluk Allah SWT, aku titipkan jasad anak kami kepadamu. Sudah kukumandangkan adzan terbaikku di tepi batasmu.. Bahagiakan dia dalam keindahanmu. Selimuti dia dalam kehangatanmu. Lindungi dia dalam kemegahanmu.
Sucikan dia dalam kejernihanmu. Jadikan doa-doa kami menjadi cahaya penerang jasad syahidnya di dasarmu. Engkau sudah ditakdirkan sebagai tempat terindah dan terbaik baginya untuk bertemu dengan pemilik dan pelindung sejatinya, Allah SWT. Berjanjilah padaku, wahai Sungai Aare," demikian tulisan suami dari Atalia Praratya ini yang ikut membuat remuk hati siapa saja yang membacanya.

Halaman:

Editor: Shira Ade

Sumber: Instagram @ridwankamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x