Menkumham Resmikan 16 Graha Federasi Kempo Indonesia

- 5 Agustus 2023, 22:14 WIB
Menkumham saat acara peresmian 16 Graha Federasi Kempo Indonesia Sabtu 5 Agustus 2023 di Jakarta.
Menkumham saat acara peresmian 16 Graha Federasi Kempo Indonesia Sabtu 5 Agustus 2023 di Jakarta. /Dok Humas Kemenkumham RI

INDOBALINEWS - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kanwil Kemenkumham) DKI Jakarta melaksanakan penandatangan Perjanjian Kerja sama Penyelenggaraan Bimbingan dan Pelatihan Olahraga Kempo yang dilakukan oleh Kakanwil Kemenkumham DKI Jakarta, Ibnu Chuldun dan Ketua Umum Pengurus FKI Provinsi DKI Jakarta, Jalasena Satriyawira. 

Penandatanganan ini dirangkaikan dengan penyematan jaket FKI kepada Perwakilan Unit Pelaksana Teknis (UPT) dilingkungan Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta Lapas Kelas I Cipinang dan Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Soekarno Hatta sekaligus penyerahan bendera Pataka FKI.

Penandatanganan Prasasti yang dilakukan oleh Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) RI, Yasonna H. Laoly.

Baca Juga: Kisah Pilu Lansia Prancis di Bali, Sakit dan Terlantar usai Hartanya Dibawa Kabur Istri Nikah Lagi

Sebagai Ketua Umum Pengurus Pusat (PP) Federasi Kempo Indonesia (FKI) dengan masa bakti 2022-2026, Menteri Hukum dan HAM Republik Indonesia (Menkumham RI), Yasonna H. Laoly meresmikan 16 Graha FKI Unit Pelaksana Teknis (UPT) di lingkungan Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta, Sabtu 5 Agustus 2023.

Peresmian ini dilaksanakan di lapangan Kantor Imigrasi (Kanim) Kelas I Khusus TPI Soekarno Hatta dengan dihadiri oleh Ketua Umum Pengurus FKI Provinsi DKI Jakarta, Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kemenkumham DKI Jakarta, Ibnu Chuldun didampingi para Pimpinan Tinggi Pratama, para Kepala UPT, Kepala Otoritas Bandar Udara Wilayah I Kelas Utama (Yufridon G. Situmeang), serta para Ksatria dari 16 UPT.

Baca Juga: Warga Nusa Penida Hilang saat Melaut, Hanya Jukung Putih Ditemukan Terapung Apung

“FKI yang didirikan sejak tanggal 10 November 2018 di Jakarta dengan nama Persatuan Olahraga Kempo Indonesia (PORKEMI) kemudian mengalami perubahan nama menjadi FKI pada tanggal 30 Januari 2021,” ujar Yasonna dalam sambutannya.

Ke depannya Yasonna berharap dengan kegiatan ini dapat meningkatkan semangat. perjuangan dengan menorehkan prestasi sampai ke tingkat dunia yang diberikan oleh Ksatria di lingkup Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta.

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah