BRI Liga 1: Prediksi Pertandingan dan Perkiraan Susunan Pemain Persib vs PSIS

15 Februari 2022, 19:34 WIB
Persib akan menghadapi PSIS dalam BRI Liga 1 2021-2022, Selasa 15 Februari 2022 /Instagram @liga1match

INDOBALINEWS - Persib Bandung berhadapan dengan PSIS Semarang dalam laga lanjutan BRI Liga 1 2021-2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa 15 Februari 2022, pukul 20.45 WIB.

 

Maung Bandung dalam kondisi yang baik, pasalnya beberapa pemain yang sebelumnya terpapar Covid 19 kini telah dinyatakan sembuh dan sudah mulai mengikuti latihan bersama.

 

Persib datang dengan lima kemenangan beruntun. Teranyar, pasukan Rene Alberts berhasil menang tipis 2-1 atas PSS Sleman pada 11 Februari lalu.


Kabar baiknya, seluruh skuad Persib dalam kondisi fit untuk melawan PSIS. Dengan begitu, mereka tentu akan bermain ngotot untuk mengamankan tiga poin, kini mereka di tempat ke-4 klasemen sementara dengan 46 poin.

Baca Juga: Geliat UMKM di Bali Kian Moncer Kena Imbas Positif Ajang BRI Liga 1

PSIS di lain sisi belum meraih satu pun kemenangan dalam lima laga terakhir dengan rincian dua kalah dan tiga imbang. Termutakhir, 'Laskar Mahesa Jenar' kandas 1-2 dari Barito Putera, 10 Februari lalu.

Sebelumnya, PSIS juga kekurangan pemain akibat terpapar COVID-19. Kini, beberapa anak asuh Dragan Djukanovic belum pulih 100 persen.

Baca Juga: Pamit Mau ke Sawah, Seorang Kakek Hilang Diduga Tenggelam di Sungai

Prediksi Line Up Persib vs PSIS di Liga 1
Persib Bandung (4-4-2): Teja Paku Alam; Henhen Herdiana, Nick Kuipers, Victor Igbonefo, Zalnando; Marc Klok, Mohamed Rashid, Erwin Ramdani, Febri Hariyadi; Bruno Cantanhede, David da Silva.

PSIS Semarang (4-2-3-1): Jandia Eka Putra; Taufik Hidayat, Wallace Costa, Wahyu Prasetyo, Rio Saputro; Finky Pasamba, Jonathan Cantillana; Flavio Beck, Septian David, Fandi Eko Utomo; Hari Nur Yulianto.

Baca Juga: Bikin Resah Warga, Polsek Abiansemal Badung Bali Antisipasi Balapan Liar

Head to Head Persib vs PSIS Jelang Liga 1
(26/10/21) PSIS Semarang 0-1 Persib Bandung
(06/11/19) Persib Bandung 2-1 PSIS Semarang
(21/07/19) PSIS Semarang 0-1 Persib Bandung
(18/11/18) PSIS Semarang 3-0 Persib Bandung
(08/07/18) Persib Bandung 1-0 PSIS Semarang. ***

Editor: Yulius Ndakadjawal

Tags

Terkini

Terpopuler