FIFA Resmi Pilih Spanyol, Portugal, dan Maroko Sebagai Tuan Rumah Piala Dunia 2030

- 5 Oktober 2023, 07:17 WIB
Presiden Asosiasi Sepak Bola Paraguay Robert Harrison, Presiden Asosiasi Sepak Bola Uruguay Ignacio Alonso, Presiden Conmebol Alejandro Dominguez, dan Wakil Presiden Conmebol Claudio Tapia berpose dengan trofi Piala Duni FIFA di Luque, Paraguay, Rabu 4 Oktober 2023.
Presiden Asosiasi Sepak Bola Paraguay Robert Harrison, Presiden Asosiasi Sepak Bola Uruguay Ignacio Alonso, Presiden Conmebol Alejandro Dominguez, dan Wakil Presiden Conmebol Claudio Tapia berpose dengan trofi Piala Duni FIFA di Luque, Paraguay, Rabu 4 Oktober 2023. /ANTARA/Conmebol/Handout via REUTERS

INDOBALINEWS - Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) telah menetapkan Spanyol, Maroko, dan Portugal sebagai tuan rumah Piala Dunia 2030 atau FIFA World Cup 2030.

Melansir Antaranews.com, Kamis 5 Oktober 2023, dalam Kongres FIFA, Dewan FIFA telah menyetujui satu-satunya pencalonan yaitu gabungan dari ketiga negara ini sebagai tuan rumah Piala Dunia 2030. Keputusan ini diambil secara bulat.

"Dewan FIFA dengan suara bulat menyetujui bahwa satu-satunya pencalonan akan menjadi gabungan dari Maroko, Portugal, dan Spanyol, yang akan menjadi tuan rumah acara tersebut pada tahun 2030 dan akan secara otomatis memperoleh slot tuan rumah, tergantung pada hasil proses penawaran yang berhasil dilakukan oleh FIFA dan keputusan Kongres FIFA pada tahun 2024," demikian pernyataan FIFA yang dilansir dari Reuters, Kamis.

Baca Juga: Dikabarkan Hilang, Mentan SYL Akan Menghadap Jokowi di Istana Negara

Dengan pemilihan Spanyol, Maroko, dan Portugal, maka FIFA World Cup untuk pertama kalinya bakal diselenggarakan di dua benua, yakni Eropa dan Afrika.

Selain itu, FIFA World Cup 2030 juga menandakan peringatan 100 tahun dari penyelenggaraan acara sepak bola bergengsi ini.

Baca Juga: Survei: Pemilih Berlatarbelakang NU dan Muhammadyah Cenderung Pilih Capres Prabowo

Untuk merayakan 100 tahun perhelatan FIFA World Cup, FIFA bakal menyelenggarakan upacara perayaan di ibu kota Uruguay, Montevideo. Selain itu, diputuskan bahwa tiga pertandingan awal akan diselenggarakan di tiga negara berbeda, yakni Uruguay, Argentina, dan Paraguay.

"Selain itu, mengingat sejarah Piala Dunia FIFA yang pertama, Dewan FIFA juga setuju untuk menyelenggarakan upacara perayaan seratus tahun yang unik di ibu kota Uruguay, Montevideo. Selain itu, tiga pertandingan awal Piala Dunia akan diadakan di Uruguay, Argentina, dan Paraguay," terang FIFA.

Halaman:

Editor: Ronatal Siahaan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x