Bursa Transfer Pemain: Juventus Makin Dekat Datangkan Pierre Emile Hojbjerg dari Tottenham, Moise Kean Cabut

- 8 Januari 2024, 11:41 WIB
Juventus makin gencar mendekati pemain Tottenham Hotspurs, Pierre Emile Hojbjerg. Ia jadi buruan utama Juventus di bursa transfer pemain musim dingin
Juventus makin gencar mendekati pemain Tottenham Hotspurs, Pierre Emile Hojbjerg. Ia jadi buruan utama Juventus di bursa transfer pemain musim dingin /Instagram @hojbjerg23

INDOBALINEWS - Juventus makin gencar mendekati pemain Tottenham Hotspurs, Pierre Emile Hojbjerg. Ia jadi buruan utama Juventus di bursa transfer pemain musim dingin Januari 2023. Sementara itu, Moise Kean berniat hengkang dari Juventus.

Juventus menjadi salah satu klub Serie A Liga Italia yang berniat mendatangkan rekrutan anyar di bursa transfer pemain musim dingin Januari 2024.

Baca Juga: Bursa Transfer Pemain: Usai Jordan Henderson, Kini Firmino Ingin Tinggalkan Liga Arab Saudi, Fulham Terdepan

Rencana transfer Juventus itu tentu saja bukan hanya untuk sekedar hambur-hamburkan uang. Namun manajemen ingin menambal beberapa kekurangan di lini tengah demi menjaga persaingan dengan Inter Milan dalam perburuan gelar Liga Italia musim 2023/24.

Seperti diketahui, Juventus kehilangan Paul Pogba dan Nicolo Fagioli di musim ini. Paul Pogba terancam pensiun dini usai tersandung kasus doping. Sementara Nicolo Fagioli terseret kasus judi ilegal yang membuat dirinya harus menerima sanksi skorsing.

Baca Juga: Bursa Transfer Pemain: Juventus Kebut Datangkan Bintang Muda Bernilai 35 Juta Euro Gantikan Paul Pogba

Praktis, Juventus hanya memiliki beberapa pemain di lini tengah. Demi menutup celah yang ditinggal kedua pemain tersebut, Juventus dikabarkan sedang mendekati salah satu pemain Tottenham, Pierre Emile Hojbjerg.

Melansir Calciomercato, Bianconeri sangat tertarik mendatangkan Hojbjerg untuk memperkuat posisi yang ditinggal Nicolo Fagioli dan Paul Pogba.

Kendalanya, Juventus tidak mempunyai dana besar sebelum melepas beberapa pemainnya. Karena itu, sambil menunggu aliran dana dari hasil penjualan pemain, Juventus akan mencoba opsi pinjaman dengan klausul kewajiban pembelian secara permanen di akhir musim. 

Halaman:

Editor: Yulius Ndakadjawal

Sumber: Calcio Mercato


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x