MPL ID Season 13 Sudah Dimulai, Ini Link Nontonnya

- 11 Maret 2024, 21:20 WIB
Ilustrasi Mobile Legend.
Ilustrasi Mobile Legend. /Instagram @mobilelengendsgame

INDOBALINEWS – Turnamen Mobile Legend yang paling bergengsi di Indonesia telah memulai musimnya. Sebanyak sembilan tim Indonesia berpartisipasi dalam musim ini yang dimulai pada Jumat, 8 Maret lalu.

Mobile Legend tetap menjadi salah satu game mobile paling populer di Indonesia, menarik berbagai kalangan mulai dari yang muda hingga yang lebih tua.

Dengan semakin bertambahnya jumlah penggemar, turnamen-turnamen Mobile Legend mulai diadakan secara beragam, tidak hanya di tingkat nasional tetapi juga internasional.

Di Indonesia, turnamen Mobile Legend dikenal dengan nama Mobile Legend Professional League Indonesia (MPL ID). Melalui MPL ID, Indonesia mengirimkan tim terbaiknya untuk berkompetisi di tingkat internasional, termasuk dalam turnamen M World.

Baca Juga: WOW, Justin Hubner Dikabarkan Gabung Inter Miami, Bakal dapat Ilmu dari Lionel Messi dan Sergio Busqutes Nih

Musim ini, MPL ID memulai turnamen ke-13 nya. Pekan lalu, pertandingan dimulai pada hari Jumat, 8 Maret 2024. Pertandingan pertama menampilkan tim Alter Ego berhadapan dengan Evos Glory. Sementara pertandingan penutupan musim ini adalah pertarungan antara RRQ dan Aura.

Turnamen Mobile Legend diadakan secara offline di MPL Arena yang berlokasi di Jl. Tanjung Duren Barat III No.1, RT.9/RW.5, Tj. Duren Utara, Kec. Grogol Petamburan, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta. Tiket dapat diperoleh melalui website resmi MPL ID di id-mpl.com.

Baca Juga: Liga 1: Divaldo Alves Optimis Mampu Selamatkan Persita Tangerang dari Degradasi

Bagi mereka yang berada jauh dari Jakarta atau tidak mendapatkan tiket, mereka tetap bisa menikmati pertandingan melalui siaran langsung di YouTube. Turnamen akan disiarkan secara live streaming di akun resmi MPL ID di https://www.youtube.com/@MPLIndonesia.

Halaman:

Editor: Shira Ade

Sumber: Mobile Legend


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x