BaliMakarya Film Festival 2022 Anugerahi 'Galang' dan 'Ajoomma' sebagai Film Terbaik

- 22 Oktober 2022, 06:15 WIB
Salah satu adegan dalam
Salah satu adegan dalam /Instagram @balimakaryafilmfestival

Sementara itu, pemenang Piala Penjor for Southeast Asian Feature Competition lainnya antara lain "Ajoomma" hasil karya sutradara He Shuming sebagai Film Terbaik, dan "Children of the Mist" karya Sutradara Ha Le Diem sebagai pemenang Piala Penjor for Best Southeast Asian Documentary.

Ajoomma merupakan film drama komedi Korea-Singapura yang tayang pada 2022, sedangkan "Children of the Mist" yang meraih gelar film dokumenter terbaik di Asia Tenggara merupakan hasil karya sineas Vietnam.

Direktur Program BaliMakãrya Film Festival Internasional 2022 John Badalu menyampaikan menentukan pemenang merupakan proses yang sulit, karena tiap film menyuguhkan cerita yang unik dan isu yang kuat.

“Para juri cukup berdebat untuk menentukan pemenang, karena kekuatan di semua film yang masuk kompetisi sangat merata,” kata John Badalu, dikutip dari Antaranews.

Baca Juga: Liga 1: Pelatih Persija Jakarta Sebut Keamanan Suporter Prioritas Utama, Harap Ada Perbaikan Sistem

Dia menyebut adanya perwakilan dua film yang menang di kompetisi Southeast Asia menunjukkan perfilman Indonesia diakui di pentas film internasional.

“Ada dua film di kompetisi Southeast Asia, dan film 'Nana' menang di Best Actor (Pemeran Utama Pria Terbaik) dan Best Director (Sutradara Terbaik). Ini membuktikan kualitas film Indonesia diakui di kancah perfilman internasional,” kata John.

BaliMakãrya Film Festival menampilkan 25 film dari dalam negeri dan luar negeri di beberapa bioskop di Badung, Bali, pada 16–20 Oktober 2022. ***

Halaman:

Editor: M. Jagaddhita


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x