TNI Kerahkan Kekuatan Siaga di Tujuh Titik Penyekatan Larangan Mudik di Bali

- 6 Mei 2021, 22:17 WIB
Jajaran Kodim-Kodim di wilayah Korem 163/Wira Satya setiap hari dikerahkan untuk mendukung operasi penyekatan yang tersebar di  7  titik di seluruh Bali
Jajaran Kodim-Kodim di wilayah Korem 163/Wira Satya setiap hari dikerahkan untuk mendukung operasi penyekatan yang tersebar di 7 titik di seluruh Bali /Dok. Penrem9udayana

INDOBALINEWS - Seluruh jajaran Kodim dikerahkan untuk siapa membantu kepolisian di tujuh titik.penyekatan larangan mudik di seluruh Pulau Bali.

Ada tujuh Pos Penyekatan tersebar di seluruh Bali yakni Pelabuhan Gilimanuk Jembrana, Simpang Cekik Jembrana, Simpang Tiga Megati Tabanan, Simpang Tiga Uma Anyar Badung, Simpang Empat Masceti Gianyar, Yeh Malet Perbatasan Klungkung-Karangasem dan Pelabuhan Padang Bai Karangasem.

"Di masing-masing pos penyekatan tersebut mereka bertugas bersama pihak Kepolisian serta instansi terkait lainnya", sebut Kapenrem 163/Wira Satya Mayor Arm Ida Bagus Putu Diana Sukertia dalam keterangan tertulis, Kamis 6 Mei 2021.

Baca Juga: Mudik Lebaran Dilarang, BNPB Minta Masyarakat Manfaatkan Video Call

Bagus menyatakan, menghadapi Hari Raya Idul Fitri yang identik dengan budaya pulang kampung atau mudik, pihaknya meningkatkan keamanan.

Apalagi Tahun 2021, pemerintah telah menetapkan larangan pulang kampung atau mudik bagi warga masyarakat terhitung mulai tangggal 6 Mei sampai dengan 17 Mei 2021.

Sejalan dengan apa yang sudah diputuskan pemerintah tujuannya untuk mengeliminir kasus penyebaran COVID-19 untuk tidak semakin meluas.

Baca Juga: Presiden Jokowi Minta Daerah Lain Tiru Surabaya yang Sukses Olah Sampah Jadi Energi Listrik

Banyak pihak mengkhawatirkan terjadinya kluster baru akibat adanya kegiatan pulang kampung atau mudik.

Halaman:

Editor: R. Aulia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah