Seorang Pecalang tak Sengaja Melihat Nyoman Tergantung di Pohon Ketapang saat Melintas di Tanah Kosong

31 Mei 2022, 07:11 WIB
Sepeda motor yang diduga milik seorang pria yang ditemukan gantung diri di pohon kepatang di sebuah lahan kosing di Denpasar Timur SEnin 30 Mei 2022. /Dok Humas Polresta Denpasar

 

INDOBALINEWS - Seorang Pecalang Desa Adat Kesiman bernama Ketut Sumerta pada Seenin 30 Mei 2022 pagi tak sengaja melihat pria tergantunh di Pohon Ketapang.

Kapolsek Denpasar Timur, Kompol I Nengah Sudiarta S.Sos mengatakan tepatnya pukul 07.25 wita, di tanah kosong timur ex Taman Bali Festival, Jalan Campuhan Pantai Padang Galak Dentim Denpasar Bali, telah terjadi peristiwa gantung diri 

"Identitas korban bernama Nyoman Laba berumur 55 tahun dan beralamat di Jalan Batu Intan. Saksi Ketut Sumerta, pecalang Desa Adat Ketut Sumerta dan rekannya Made Ariawan melintas di TKP dan melihat ada kendaraan roda dua parkir tanpa pemilik," ujar Kapolsek dalam pernyataan resminya Senin 30 Mei 2022.

Baca Juga: Sidak Minyak Curah di Denpasar, Pasokan Lancar dan Tak Ada Keluhan Pelanggan

Kemudian saksi mendekati lokasi kendaraan, dan melihat ada orang gantung diri di atas pohon  ketapang, selanjutnya saksi menginformasikan ke pihak Polsek Dentim.

Saat melihat korban, saksi mengatakan tak mengenal korban.

Tak lama kemudian pada pukul 08.37 wita 1 Unit Ambulan BPBD kota Denpasar, 1 Unit Ambulan BPBD Prov Bali dan 1 unit Mobil Evakusi BPBD Prov. Bali  tiba di TKP.

Baca Juga: Update Pencarian Eril, Putra Ridwan Kamil: Hingga Hari Ketiga Belum Ditemukan

Selanjutnya menunggu tim Inafis untuk tindakan evakuasi/menurunkan korban

Pada pukul 09.25 wita tim Inafis Polresta Dps tiba di tkp selanjutnya bersama unit BPBD melakukan evakusai terhadap korban di bantu warga di sekitar TKP.

Saat ditemukan korban dalam posisi gantung diri pada dahan pohon ketapang dengan menggunakan tali tambang warna putih dengan sampul hidup. Posisi lidah korban saat ditemukan sudah menjulur keluar.

Baca Juga: Guru Bangsa yang Tak Haus akan Kekuasaan, Buya Syafii Wafat

Sementara jarak ujung kaki korban dari tanah kurang lebih 3 meter.

"Korban mengenakan celana training warna hitam, baju kaos putih, dan di bawah korban ditemukan sandal selop warna hitam dan kendaraan yang diduga milik korban, yaitu kendaraan R2 Honda Scoopy warna putih No. Pol. DK 2969 LU," imbuh Kapolsek.

Baca Juga: GPDRR 2022: Kunjungi Rumah Resiliensi Indonesia, Jendela Dunia untuk Penanggulangan Bencana Indonesia

Dari hasil identifikasi awal korban diduga meninggal akibat bunuh diri dengan cara menggantung di pohon ketapang dengan menggunakan tali.

"Dari hasil.pemeriksaan, petugas tidak menemukan tanda kekerasan di tubuh korban," tutupnya. **"

 

Editor: Shira Ade

Tags

Terkini

Terpopuler