Tim SAR Tengah Mencari Bocah 9 Tahun Yang Terseret Arus

- 1 September 2023, 20:01 WIB
Foto: Tim SAR tengah mencari seorang kakek dan cucunya lantaran terseret arus.
Foto: Tim SAR tengah mencari seorang kakek dan cucunya lantaran terseret arus. /Dok. Basarnas Bali

INDOBALINEWS - Tim SAR tengah mencari seorang anak berusia sembilan tahun ketika mandi di Pantai Pengambengan, Negara, Jembrana, Bali, Jumat (1 September 2023), pada pukul 15.30 Wita. Berdasarkan laporan yang diterima Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar (Basarnas Bali) dari Polair Jembrana, diketahui bocah yang hilang itu berinisial MBR dan tinggal di BTN Kelapa Balian, Desa Pengambengan.

Misnawan (51) yang merupakan kakek MB sempat berhasil tertolong. Kendati demikian, nyawa kakek itu tidak dapat diselamatkan meski sudah dibawa ke Puskesmas setempat.

"Saat itu si korban (MBR) mandi, ketika sedang mandi memang airnya surut dan arus kuat juga ke arah timur," ujar Koordinator Pos SAR Jembrana Dewa Hendri melalui siaran pers, Jumat (1 September 2023).

Baca Juga: Putu Pasek Terseret Arus Muara Sungai Lalang Linggah Saat Melukat, Ditemukan di Dasar Sungai

Menurut Dewa, kakek korban yang memang berada di lokasi sempat berupaya menolong cucunya. Kendati demikian, upayanya gagal dan dia pun ikut terseret arus. 

Basarnas Bali mengerahkan lima personel Pos SAR Jembrana. Lalu, mereka tiba di lokasi 20 menit kemudian setelah menerima laporan. Adapun, penyisiran dilakukan dengan menggunakan rubber boat dan didukung peralatan Aqua Eye untuk deteksi objek di bawah permukaan air.

Memperhitungkan pergerakan arus dan angin, SRU laut memfokuskan pencarian ke arah timur dari lokasi kejadian. Tim SAR gabungan juga melakukan koordinasi dengan nelayan setempat yang melintasi area itu. Mereka meminta untuk melaporkan bila melihat tanda-tanda yang mencurigakan terkait keberadaan korban.

Pada pukul 18.25 Wita, penyisiran dengan rubber boat dihentikan lantara jarak pandang sudah terbatas dan hasil nihil. Operasi SAR bakal kembali dilanjutkan besok pagi.

Baca Juga: WNA India Tewas Terseret Arus di Diamond Beach Nusa Penida

Editor: Ronatal Siahaan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x