Gedung Putih Diserang Wabah Covid-19, Setelah Trump kini Miller dan Belasan Pejabat Terdampak

- 7 Oktober 2020, 12:01 WIB
Stephen Miller, pada Juni 2020
Stephen Miller, pada Juni 2020 /theGuardian.com

INDOBALINEWS - Setelah Donald Trump diberitakan terpapar virus Covid-19 dan menjalani perawatan singkat, kini sejumlah pejabat dan tim kampanye Donald Trump dikabarkan diserang virus corona juga.

Hanya dalam hitungan hari, beberapa orang mulai terdampak, bahkan Stephen Miller, penasihat kebijakan utama Presiden Donald Trump juga telah mengkonfirmasi kondisinya yang juga terdampak Covid-19.

Miller menjadi pejabat terbaru yang terjebak dalam wabah di Gedung Putih dan juga anggota terbaru tim Presiden yang mempersiapkan debat presiden pekan lalu dengan hasil tes positif, seperti yang diberitakan oleh theguardian.com

Baca Juga: Trump Nekat Lepas Masker Begitu Sampai Gedung Putih Setelah Keluar Dari Rumah Sakit

Baca Juga: Gatot Nurmantyo Disindir Danjen Kopassus Karena Pakai Baret Merah Tidak Pada Tempatnya

Dari tim tersebut, Mantan Walikota New York City Rudy Giuliani dan ajudan kampanye Trump Jason Miller adalah satu-satunya anggota lain dari tim persiapan debat itu dan masing-masing dinyatakan negatif dalam beberapa hari terakhir.

Lebih dari selusin pejabat Gedung Putih dan lainnya di lingkup kegiatan Presiden Trump dinyatakan positif terkena virus, setelah Stephen Miller, penasihat kebijakan utama Presiden Donald Trump, mengonfirmasi kondisinya dalam sebuah pernyataan pada hari Selasa (6/10/2020).

Mantan Gubernur New Jersey Chris Christie, mantan penasehat Gedung Putih Kellyanne Conway, manajer kampanye Trump Bill Stepien, ajudan Hope Hicks dan Miller semuanya dinyatakan positif.

Baca Juga: Berjuang Lawan Kanker, The Legend Eddie Van Halen Meninggal

Halaman:

Editor: Rudolf

Sumber: theguardian


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x