Setelah Jabatannya Berakhir Tahun 2024 Luhut Pandjaitan Ogah Ditunjuk Jadi Menteri Lagi

- 7 Juli 2021, 16:28 WIB
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan diminta berhenti jadi Menteri setelah selesai masa jabatannya di tahun 2024.
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan diminta berhenti jadi Menteri setelah selesai masa jabatannya di tahun 2024. /YouTube/Deddy Corbuzier

INDOBALINEWS - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan menyatakan setelah tahun 2024 saat masa jabatannya berakhir sudah tidak mau lagi ditunjuk sebagai menteri.

Dengan jabatan cukup banyak saat ini, membuat kesibukan Luhut cukup padat. Selain menjalankan kewajiban sebagai seorang menteri, dia ditunjuk oleh Presiden Jokowi untuk menjadi Koordinator Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat.

Rupanya jabatan segudang selama bergabung dengan Kabinet Indonesia Maju, membuat sang istri mendesaknya untuk berhenti menjadi menteri di kemudian hari.

Baca Juga: Peran Wapres KH Ma'rif Amin Wajib Didayagunakan atasi Pandemi Covid-19

“Istri saya bilang, Pah kamu kalau sudah selesai jangan lagi jadi menteri-menteri ya capek,” kata Luhut Binsar Pandjaitan, di podcast Deddy Corbuzier yang diunggah pada Selasa, 6 Juli 2021.

Mendengar usulan yang diajukan oleh istrinya, Luhut mengaku setuju untuk berhenti jadi menteri setelah masa jabatannya di 2024 selesai.

“Saya bilang yes, 2024 kita selesai enggak mau lagi,” ucapnya dilansir dari Pikiran-rakyat.com, Rabu 7 Juli 2021.

Baca Juga: Eva Belisima dan Rohimah Ali Sarankan Venti Firgianti Akur Bersama Istri Baru Kiwil

Dia mengaku mengetahui kapan waktu yang tepat untuk berhenti. Jika suatu saat berhenti menjadi menteri, masih banyak pengabdian lain yang bisa dilakukan untuk kemaslahatan bersama.

“Kita mesti tahu kapan waktunya berhenti, kan banyak pengabdian lain, ini orang semua berambisi mau jadi Presiden baru bisa mengabdi,” ucapnya.

Padahal, untuk mengabdi pada negara tak harus selalu menjadi seorang presiden.

Baca Juga: Jatuh di Rusia, 28 Penumpang dan Kru Pesawat Antonov An-26 Dipastikan Tewas

Diketahui, Luhut Binsar Pandjaitan adalah salah satu orang yang berlangganan menjadi menteri di setiap periode pergantian presiden.

Di tahun 2016, pada Pemerintahan Jokowi–Jusuf Kalla, Luhut Binsar Pandjaitan dipilih menjadi Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Republik Indonesia. Tahun 2019, pada masa Pemerintahan Jokowi – Ma'ruf Amin, ia kembali mengemban jabatan yang sama.

Selain itu, dia juga pernah menjabat sebagai Kepala Staf Kepresidenan Republik Indonesia sejak 31 Desember 2014 hingga 2 September 2015. Selanjutnya, menjabat sebagai Menteri Perindustrian dan Perdagangan Tahun 2000-2001 saat Abdurrahman Wahid menjabat sebagai Presiden RI 1999–2001.

Baca Juga: Covid-19 Mengganas, Emil Dardak dan Arumi Bachsin Terpaksa 'Pisah Ranjang'

Sebelum menjadi Menteri Perindustrian dan Perdagangan, dia menjabat Duta Besar Republik Indonesia untuk Singapura. *** (Tim PRMN 02/ Pikiran-rakyat.com)

Disclaimer: Artikel ini telah tayang sebelumnya di Pikiran-rakyat.com berjudul " Didesak Setop Jadi Menteri Lagi, Luhut Pandjaitan: Saya Bilang Iya "

Editor: R. Aulia

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x