Dokter Lois Sebar Hoax di 3 Platform Medsos, Dr Tirta: Covid Itu Ada, Berantas Hoax Sampai Akarnya

- 13 Juli 2021, 10:28 WIB
Unggahan dokter Lois di MEdsos yang membuat keonaran di masyarakat.
Unggahan dokter Lois di MEdsos yang membuat keonaran di masyarakat. /Tangkapan layar Instagram @dr_lois7/PRMN Metro Lampung News/Hanisaul Khoiriyah

“Jadi di antaranya, postingannya adalah korban yang selama ini meninggal akibat COVID-19 adalah bukan karena COVID-19, melainkan diakibatkan oleh interaksi antar obat dan pemberian obat dalam 6 macam,” kata Kombes Ahmad Ramadhan, Senin 12 Juli 2021.

Baca Juga: Kasus KDRT yang Berujung Kematian, Polisi Libatkan Psikiater Periksa Pelaku

Polisi menyebut penyebaran hoax itu dilakukan dr Lois di beberapa platform media sosial. Polisi telah mengamankan barang bukti berupa tangkapan layar postingan dr Lois.

“Jadi bukan hanya satu platform medsos, tapi ada 3 platform medsos yang telah dilakukan,” jelasnya.

Dr Lois ditangkap Polda Metro Jaya pada Minggu 11 Juli 2021 atas dasar laporan polisi (LP) model A. Kasusnya kemudian ditangani oleh Bareskrim Mabes Polri.***

Halaman:

Editor: Shira Ade

Sumber: Humaspolri.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x