Seminggu Kedepan Masuk Kawasan ITDC Nusa Dua Ketat, KTT AIS Forum Dihadiri Sejumlah Kepala Negara

- 9 Oktober 2023, 14:37 WIB
Pintu utama kawasan The Nusa Dua
Pintu utama kawasan The Nusa Dua /Novi ITDC

INDOBALINEWS  - Pihak Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) Nusa Dua Bali menerapkan sistem pengamanan dan pemeriksaan di pintu-pintu menuju kawasan The Nusa Dua dengan standar pengamanan event internasional.

Hal ini terkait Konferensi Tingkat Tinggi
Archipelagic and Island State (KTT AIS) Forum 2023 pada tanggal 10 – 11 Oktober 2023 mendatang.

General Manager The Nusa Dua I Gusti Ngurah Ardita mengatakan, "ITDC berkoordinasi dengan pihak pengamanan (TNI/POLRI) yang akan melakukan pengaturan lalu lintas melalui sistem buka tutup pada saat HOD/ delegasi menuju maupun kembali ke venue utama", kata Ardita.

Baca Juga: Tingkat Hunian Hotel dan Villa Mewah di Kawasan ITDC Nusa Dua, Capai 80 Persen Lebih

The Nusa Dua memiliki fasilitas keamanan yang beroperasi 24 jam terdiri dari petugas keamanan dengan 93 personil, pos komando di Command Center, 2 unit fire brigade dengan 23 personil, CCTV sebanyak 143 unit yang tersebar di 39 titik kawasan The Nusa Dua, 3 pos Balawista di beach front hotel, security check pada 3 pintu masuk kawasan serta Command Center sebagai posko pengamanan terpadu kawasan, urai Ardita dalam keterangan tertulisnya.

Untuk kesiapan infrastruktur kawasan, saat ini Central Parkir ITDC di Kawasan The Nusa Dua dimanfaatkan sebagai lokasi parkir kendaraan mobil listrik yang akan digunakan para delegasi selama penyelenggaraan KTT AIS, diantaranya 28 unit BMW, 38 unit Ionic 6, 198 unit Ionic 5, 66 unit Toyota serta 28 unit mobil box non listrik.

Selain itu, bekerjasama dengan PT PLN (Persero), di Central Parkir juga ditempatkan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) diantaranya SPKLU UFC (Ultra Fast Charging) 200Kw sebanyak 8 unit, SPKLU SC (Slow Charging) 7,4 Kw sebanyak 10 unit, serta SPLU (Stasiun Pengisian Listrik Umum) Gen 2 sebanyak 20 Unit.

Baca Juga: ITDC Kembali Raih Penghargaan Gold Award Ajang BUMN CSR Award

Sementara dari sisi fasilitas kawasan, The Nusa Dua sebagai destinasi Meeting, Incentive, Convention, Exhibition (MICE) unggulan di Indonesia memiliki kelengkapan akomodasi total mencapai 5.579 kamar hotel yang terdiri dari 14 hotel bintang 5, 3 hotel bintang 4 serta 3 luxury villas dan fasilitas MICE yang mampu menampung kurang lebih 21.000 delegasi.

Halaman:

Editor: Saifullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x