Basuki Hadimuljono: SCM ke-2 Bahas Water Justice Secara Global

- 13 Oktober 2023, 04:33 WIB
Sesi foto di acara pembukaan SCM ke-2 di Jimbaran Bali, Kamis 12 Oktober 2023
Sesi foto di acara pembukaan SCM ke-2 di Jimbaran Bali, Kamis 12 Oktober 2023 /Dok Kemenkominfo

 

  

INDOBALINEWS - Jelang World Water Forum ke-10 yang akan digelar awal tahun 2024 mendatang, kembali digelar Stakeholders Consultation Meeting (SCM) ke-2 di InterContinental Resort Jimbaran Bali 12-13 Oktober 2023.

"Sebagai persiapan World water forum ke 10, pemerintah Indonesia memfasilitasi para Stakeholders, pemangku kepentingan yang relevan untuk memperkuat, mengelaborasi beberapa poin penting yang akan didiskusikan pada World water forum ke 10," kata Direktur Jenderal IKP KOMINFO Usman Kansong, usai pembukaan Kamis pagi.

Baca Juga: Bali Jadi Tuan Rumah Konferensi Tingkat Tinggi Forum Negara Pulau dan Kepulauan

Presiden World Water Council Loïc Fauchon dalam pidato pembukaan mengatakan, bahwa SCM ke-2 berfungsi sebagai bagian dari “Water Deal” yang menyerukan diplomasi air secara berkesinambungan untuk meyakinkan para pemimpin dunia dan pemimpin politik bahwa “Air adalah isu politik” dan “sekarang adalah saatnya akselerasi. 

“Water Deal” menyiratkan hubungan baru dengan air, hubungan baru antara umat manusia dan air dan terutama menyerukan kembali slogan “Stop ignoring water”.

Selain itu, Loïc juga menyebutkan beberapa prioritas dalam mengatasi krisis air global termasuk di antaranya menciptakan keseimbangan baru antara air untuk manusia dan alam, termasuk keseimbangan antara akses air perkotaan dan perdesaan, air untuk pertanian dan irigasi untuk menjamin produksi pangan, dan pengelolaan sumber daya air terpadu untuk menjamin pembangunan berkelanjutan.

“Kita sebagai manusia perlu menerjemahkan kenyataan bahwa air, pangan, energi, kesehatan dan pendidikan adalah lima jari dalam satu tangan. Tangan yang berbagi dan pembangunan yang damai.” kata Loïc. 

Baca Juga: 'Basuki Hadimuljono dan Sri Mulyani Cocok jadi Cawapres Ganjar'

Halaman:

Editor: Saifullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah