Auditor BPKP Pastikan Tak Ada Penyimpangan oleh Johnny Plate Selaku Pengguna Anggaran

- 14 Oktober 2023, 15:44 WIB
Auditor BPKP Pastikan Tak Ada Penyimpangan oleh Johnny Plate  selaku Pengguna Anggaran
Auditor BPKP Pastikan Tak Ada Penyimpangan oleh Johnny Plate selaku Pengguna Anggaran /

 

NDOBALINEWS - Kuasa Hukum Mantan Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Johnny G Plate, Dion Pongkor, menegaskan bahwa tak ada penyimpangan yang dilakukan Johnny G Plate selaku pengguna anggaran dalam kasus korupsi penyediaan infrastruktur Base Transceiver Station 4G (BTS 4G).

"Dari keterangan saksi auditor BPKP yang diungkapkan di persidangan, tak ada penyimpangan oleh pengguna anggaran sehingga menyebabkan kerugian negara," kata Dion Pongkor, saat dihubungi wartawan melalui saluran telepon, Sabtu 14 Oktober 2023.

Baca Juga: Transfer Pemain Liga 1: Hengkang dari Persebaya Surabaya, Sho Yamamoto Dikabarkan Menuju PSS Sleman

 

Sebelumnya Auditor BPKP (Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan), Dedy Nurmawan Susilo, memberikan keterangan sebagai saksi dalam sidang kasus dugaan korupsi BTS 4G di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) pada Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Rabu 11 Oktober malam.

Dalam kesaksiannya, Dedy Nurmawan mengatakan bahwa pihaknya tidak menemukan adanya penyimpangan anggaran oleh pengguna anggaran (PA), dalam hal ini Menkominfo saat itu Johnny G Plate, terkait proyek pengadaan BTS 4G.  

Hal itu dilontarkan Dedy Nurmawan, menjawab pertanyaan Dion Pongkor soal dugaan penyimpanan yang dilakukan Johnny G Plate sehingga menyebabkan kerugian negara.

Baca Juga: Liga 1: Persebaya Surabaya Isyaratkan Cuci Gudang, Turunkan Pemain Pelapis dalam Laga Uji Coba

 

Halaman:

Editor: Yulius Ndakadjawal


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x