UGM Tempati Rangking 100 Perguruan Tinggi Terbaik di Dunia di 3 Kategori SDGs dan No 17 untuk SDG 1

- 23 Juni 2024, 21:56 WIB
Gedung UGM
Gedung UGM /ugm.ac.id/

INDOBALINEWS - Universitas Gadjah Mada (UGM) menempati peringkat 100 perguruan tinggi terbaik dunia kategori Impact Ranking 2024 di 3 SDGs (Suistainable Development Goals atau Tujuan Pembangunan Berkelanjutan-red) ke 7, 8 dan 9.

Sementara untuk SDG 1 (No Poverty), UGM berada di peringkat 17 Dunia dari 1.093 perguruan tinggi di seluruh dunia.

Berdasarkan hasil pemeringkatan yang dirilis THE pada Rabu 12 Juni 2024 UGM masuk dalam daftar posisi Top 100 Dunia untuk 3 SDGs yaitu SDG 7 (Affordable and Clean Energy) urutan ke-66, dan posisi ke-56 untuk SDG 8 (Decent Work and Economic Growth), dan posisi ke-89 untuk SDG 9 (Industry, Innovation and Infrastructure).

Baca Juga: Innalillahi, Pasien Terakhir Korban Kebakaran Gudang LPG di Denpasar Meninggal Dunia

"Keberhasilan UGM masuk dalam daftar Top 100 dunia dalam tiga SDG dan peringkat 17 dunia untuk SDG 1 menunjukkan bahwa kontribusi UGM dalam menjalankan kegiatan tridharma perguruan tinggi betul-betul memberikan dampak nyata bagi masyarakat," kata Rektor UGM Prof Ova Emilia dalam keterangannya di Yogyakarta, Minggu 23 juni 2024.

 

Menurut Ova, THE juga menempatkan UGM pada posisi 101-200 besar dunia untuk SDG 2 (Zero Hunger), SDG 14 (Life Below Water), SDG 16 (Peace, Justice and Strong Institutions), dan SDG 17 (Partnership for the Goals).

Pemeringkatan yang disusun oleh analis pendidikan tinggi global THE, didasarkan pada analisis terhadap 2.152 universitas di dunia untuk pemeringkatan secara keseluruhan dan meningkat hampir 25 persen dari jumlah universitas yang berpartisipasi pada tahun sebelumnya.

Baca Juga: Perempuan di Denpasar Pilih Gantung Diri Akhiri Beban Mental usai Sering Bikin Status Galau di Medsos

Halaman:

Editor: Shira Ade

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah