Liga 1: Teco Mulai Gusar Gegara 6 Pemain Tahap Pemulihan Plus 2 Masuk Timnas

- 16 November 2023, 18:58 WIB
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra alias Teco  mengaku gusar sebab para pemain masih tahap pemulihan plus 2 dipanggil Timnas jelang pekan ke 20 Liga 1
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra alias Teco mengaku gusar sebab para pemain masih tahap pemulihan plus 2 dipanggil Timnas jelang pekan ke 20 Liga 1 /Dok. Bali United

 

INDOBALINEWS - Pelatih Bali United, Stefano Curruga mulai gusar lantaran adanya perubahan jadwal yang dilakukan oleh operator liga.

Kegusaran pelatih asal Brazil ini bukan tanpa sebab, karena skuad Serdadu Tridatu itu banyak yang cidera dan masih dalam tahap pemulihan, bahkan ada dua pemain asing yang dipanggil timnas untuk membela negaranya.

Pria yang akrab disapa Teco ini mengaku kalau ada 6 pemain yang sedang tahap pemulihan karena cedera.

Baca Juga: Berstatus Sebagai Tim Tamu, Timnas Indonesia Siap Berikan Performa Terbaik

Mulai dari Privat Mbarga, Novri Setiawan, Made Tito Wiratama, Sidik Saimima, Ryuji Utomo dan Kadek Agung Widnyana. Selain itu, ada 2 pemain yang dipanggil timnasnya masing-masing Elias Dolah dan Muhamed Rashid.

Sehingga saat dimulainya lanjutan pekan ke 20 Liga I pada tanggal 23 November mendatang, Bali United diperkirakan tidak diperkuat oleh pemain andalannya itu.

Saat itu Bali United akan bertandang ke markas Madura United. "Maka dari itu, kita masih tunggu operator liga balas surat dari Bali United. Mudah mudahan bisa balik main tanggal 24 November sesuai jadwal awal kompetisi," ujarnya, Kamis 16 November 2023.

Baca Juga: Link Live Streaming Nonton Gratis Irak vs Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Melihat kondisi skuad Serdadu Tridatu yang tidak maksimal itu, Teco pun mulai gusar dan berharap operator liga kembali memberlakukan jadwal awal.

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x