Sir Jim Ratcliffe Resmi Akuisisi Manchester United, Siapa Bakal Terdepak?

- 26 Desember 2023, 13:37 WIB
Pemain Manchester United, Harry Maguire
Pemain Manchester United, Harry Maguire /Instagram @harrymaguire93

INDOBALINEWS - Sir Jim Ratcliffe resmi akuisisi Manchester United. Siapa pemain Manchester United bakal terdepak di bursa transfer pemain?

Sir Jim Ratcliffe akhirnya resmi memiliki 25 persen saham Manchester United. Setan Merah mengumumkan bergabungnya Ratcliffe tepat sebelum malan Natal 2023. Namun MU baru bisa aktif belanja pemain bersama Ratciffe pada bursa transfer pemain musim panas 2024.

Baca Juga: Bursa Transfer Pemain: Barcelona dan Inter Milan Saling Sikut Incar Striker Masa Depan Swedia Lucas Bergvall

Karena proses peresmian pembelian 25 persen saham MU molor cukup lama, Sir Jim Ratcliffe dilaporkan tak bisa langsung terlibat mengurus klub sampai kesepakatan diratifikasi oleh Premier League yang membutuhkan sekitar sebulan. MU pun takkan belanja mewah di bursa transfer pemain musim dingin Januari 2024.

Ratcliffe rencananya akan membuat perubahan pada struktur klub. Mulai dari mempertimbangkan pemutusan kontrak manajer klub, Erik ten Hag, hingga merombak drastis skuad yang ada.

Baca Juga: Jalanin Hobi Sambil Tambah Penghasilan dari Rumah, Ini Daftar Game Penghasil Uang

Melansir The Sun, ada tujuh pemain MU yang berada dalam ancaman perombakan Ratcliffe. Ketujuhnya antara lain Jadon Sancho, Casemiro, Antony, Raphael Varane, Harry Maguire, Andre Onana, dan Bruno Fernandes.

Jadon Sancho sudah dibekukan MU sejak September 2023 usai perselisihannya dengan Ten Hag. Casemiro dan Antony bisa dibilang melempem meski punya gaji cukup besar di Old Trafford.

Varane disinyalir sudah tak kerasan di MU dan mempertimbangkan cabut ke klub baru. Maguire dan Andre Onana dinilai sering blunder dan jadi titik lemah pertahanan Setan Merah.

Halaman:

Editor: Yulius Ndakadjawal

Sumber: The Sun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x