Kabupaten Ende Berpotensi Menjadi Sister City Bali

- 2 Agustus 2022, 12:23 WIB
Danau Kelimutu di Kabupaten Ende.
Danau Kelimutu di Kabupaten Ende. /Fanpage Taman Nasional Kelimutu

 

INDOBALINEWS - Bupati Ende, Djafar Achmad meminta agar Ende dapat menjadi sister city Bali di bidang pariwisata.

Hal itu dikatakan Bupate Ende saat berkunjung menyambangi Wakil Gubernur Bali, Tjok Oka Artha Ardhana Sukawati (Cok Ace) di Ruang Tamu Wakil Gubernur Bali, Senin 1 Agustus 2022.

Kunjungan ini berkaitan dengan upaya Pemerintah Kabupaten Ende dalam mengembangkan pariwisata Ende khususnya di wilayah sekitar Danau Kelimutu.

"Potensi pariwisata di Ende sangat bagus. Sama seperti di Bali, Ende memiliki kekayaan alam, budaya dan sejarah yang melimpah namun pemasaran potensi wisata ini masih kurang," ujar Bupati Ende.

Baca Juga: 6 Parpol Lolos Verifikasi Kelengkapan Berkas di Hari Pertama Pendaftaran di Bali

Oleh karena itu, Djafar Achmad meminta agar Ende dapat menjadi sister city Bali dalam mengembangkan pariwisatanya.

Ia meminta agar Pemerintah Provinsi Bali dapat melirik Ende sebagai ‘beyond Bali’ untuk dapat dibuatkan paket wisatanya.

"Jadi Bali adalah Hub-nya," ujar Bupati Ende sembari menambahkan kedepannya akan ada penerbangan langsung Denpasar-Ende yang mendukung akses wisatawan dapat lebih mudah datang ke Ende.

Baca Juga: Pariwisata Mulai Bangkit, Canna Bali Tawarkan Alternatif 'Escape from Reality'

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x