Hoaks, Anies Baswedan Tak Lolos Tes Kesehatan, Cek Faktanya Disini

- 23 Oktober 2023, 22:46 WIB
Pasangan bakal calon presiden dan bakal calon wakil presiden Anies Baswedan- Muhaimin Iskandar akan menjalani pemeriksaan kesehatan di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD)
Pasangan bakal calon presiden dan bakal calon wakil presiden Anies Baswedan- Muhaimin Iskandar akan menjalani pemeriksaan kesehatan di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) /

INDOBALINEWS - Beredar berita bohong atau Hoaks, mengenai pasangan Capres-cawapres dari Koalisi Perubahan, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Cak Imin) di media sosial.

Sebuah unggahan di media sosial Youtube berdurasi sembilan menit menjelakan bahwa hasil tes kesehatan pasangan Anies-Cak Imin dinyatakan tidak lolos. Lebih parahnya, dalam video tersebut dijelaskan, pasangan Anies dan Cak Imin tidak lolos lantaran tes kesehatan mental.

Dalam video tersebut, Anies dikatakan deprsi berat karena gagal mencalonkan diri sebagai bacapres dari Partai Nasional Demokrat (Nasdem) pada Pemilihan Umum 2023 mendatang.

Baca Juga: Nyaris Tewas, Perampok Money Changer Siram Tubuh Karyawan dengan Pertalite, Dibalas dengan Kuah Sayur

Hoaks berita Anies Baswedan Gagal Nyapres karena Tak Lolos Tes Kesehatan
Hoaks berita Anies Baswedan Gagal Nyapres karena Tak Lolos Tes Kesehatan Antara

Namun, apakah benar Anies Baswedan tidak lolos tes kesehatan? Mari kita cek faktanya disini.

Baca Juga: Minum Anggur Merah di Pantai Legian Bareng Cewek, Galih Tergeletak Dikira Mabuk, Ternyata..

Pasangan Anies-Cak Imin melakukan pemeriksaan tes kesehatan pada Sabtu, 21 Oktober 2023 kemarin di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta. Pemeriksaan dimulai pada 07.15 hingga 16.06 WIB.

Kepala RSPAD Gatot Soebroto Letjen TNI Budi Sulistya menuturkan pihaknya akan langsung menyerahkan hasil tes kesehatan Anies-Cak Imin ke Komisi Pemilihan Umum (KPU). Ia pun mengatakan RSPAD akan melaksanakan sidang pleno sore ini.

Halaman:

Editor: Wildan Heri Kusuma

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x