Jelang Galungan di Denpasar Bali, 13 Tim Cek Post dan Ante Mortem Daging Babi

- 13 April 2021, 06:37 WIB
Pemantauan kesehatan daging di beberapa pasar oleh Tim Distan Kota Denpasar, Senin 12 April 2021.
Pemantauan kesehatan daging di beberapa pasar oleh Tim Distan Kota Denpasar, Senin 12 April 2021. /Dok Humas Pemkot Denpasar

 

INDOBALINEWS - Dinas Pertanian Kota Denpasar melalui Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan turut melaksananakan pengecekan kesehatan daging pada Senin 12 April 2021. Pengecekan ini dilaksanakan dengan menyasar 36 Pasar Rakyat dan Rumah Potong Hewan (RPH) Pesanggaran.

Kabid Peternakan dan Kesehatan Hewan Dinas Pertanian Kota Denpasar, Made Ngurah Sugiri mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan guna memastikan kesehatan daging babi menjelang Hari Suci Galungan.

 "Hal ini tidak lain adalah untuk menjamin keamanan dan ketenteraman batin masyarakat dalam mengkonsumsi pangan asal hewan (PAH), khususnya daging babi yang sehat, aman dan utuh," ujarnya seperti yang dikutip indobalinews.com.

Baca Juga: Residivis Curanmor di Lumajang Jatim, Tertangkap Saat Mencuri HP di Bali

Baca Juga: Tarawih Saat Pandemi, Rumah atau Masjid? Bijak Sikapi Pandangan Ustaz Berikut

Dikatakan juga oleh Sugiri untuk mendukung kelancaran pemeriksaan daging ini pihaknya turut membentuk tiga belas tim yang melaksanakan pemeriksaan post mortem dan ante mortem atau sebelum dan sesudah disembelih.

 "Tiga belas tim inilah yang melaksanakan pengecekan di 36 Pasar Rakyat dan RPH Kota Denpasar untuk memastikan kesehatan daging babi dan daging di pasaran, selain itu pemantauan ini juga upaya untuk memastikan ketersediaan stok daging," ujarnya.

Baca Juga: Kehabisan Uang Selama Pandemi, Bule Uzbekistan Jadi PSK di Bali

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah