PPKM Mikro di Bali Terbaik di Indonesia, Berlanjut Hingga 18 Oktober 2021

- 6 Oktober 2021, 08:10 WIB
Gubernur Bali Wayan Koster seusai menerima penghargaan PPKM Mikro terbaik untuk Provinsi dan Kabupaten\Kota se Indonesia dari Markas Besar (Mabes) TNI.
Gubernur Bali Wayan Koster seusai menerima penghargaan PPKM Mikro terbaik untuk Provinsi dan Kabupaten\Kota se Indonesia dari Markas Besar (Mabes) TNI. /Dok Humas Pemprov Bali

INDOBALINEWS - Dalam Inmendagri No 47 Tahun 2021 tentang PPKM Di Wilayah Jawa dan Bali disebutkan Bali masih berada di Level 3 dan PPKM berlanjut dari tanggal 5-18 Oktober 2021 mendatang.

Meski PPKM masih berlanjut, pelaksanaan PPKM di Bali dinilai terbaik dengan kasus baru covid 19 yang terus melandai.

Karenanya Gubernur Bali Wayan Koster menerima penghargaan Pembatasan Pemberlakuan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro terbaik untuk Provinsi dan Kabupaten\Kota se-Indonesia dari Markas Besar (Mabes) TNI.

Baca Juga: Ini Indikator Pariwisata Bali Dibuka Lagi untuk Wisman pada 14 Oktober 2021

Penyerahan penghargaan bagi pemimpin daerah yang dianggap memiliki strategi dan peran efektif dalam tata kelola pengendalian covid-19 tersebut diserahkan langsung oleh Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahyanto di Base Ops Lapangan Udara I Gusti Ngurah Rai pada Senin 4 Oktober 2021.

Dalam kesempatan itu Koster menjelaskan bahwa salah satu peran paling penting dari sinergi dengan TNI/Polri adalah pelaksanaan testing, tracing dan tracking serta dukungan pada program isolasi terpusat yang belakangan jadi konsen bersama di tengah lonjakan kasus akibat varian baru.

Baca Juga: Zainal Tayeb Ditetapkan Lagi Sebagai Tersangka untuk Kasus Lain oleh Polda Bali

“Jika saja bapak Panglima, Pangdam dan jajaran tidak mendukung penanganan kita saya kira kidak akan secepat ini bisa terjadi penurunan. Lonjakan kasus yang terjadi sejak bulan Juli 2021 bisa turun dengan cepat, terus melandai dalam 2 minggu ini sudah (kasus positif harian,red) sudah dibawah 2 digit,” kata Koster.

Upaya keras yang dilakukan tersbeut dijelaskan pula olehnya sebagai langkah krusial dalam pembukaan kembali penerbangan internasional serta sejalan dengan upaya membangkitkan pariwisata pasca pandemi.

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x