World Superbike 2022: Tak Ada Lagi Bus Gratis untuk Penonton ke Sirkuit Mandalika

- 28 September 2022, 19:15 WIB
Lintasan Sirkuit Mandalika Lombok Tengah yang menjadi lokasi WSBK tahun lalu.
Lintasan Sirkuit Mandalika Lombok Tengah yang menjadi lokasi WSBK tahun lalu. /itdc.co.id

INDOBALINEWS - World Superbike (WSBK) bakal kembali digelar pada 11-13 Nopember 2022 di Sirkuit Mandalika, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat.

Penonton WSBK tahun lalu yang dimanjakan antarjemput bus gratis, dalam perhelatan kali ini harus merogoh kocek untuk transportasi bu.

Komandan Lapangan WSBK Mandalika Jamaluddin Maladi mengatakan kemungkinan pemberlakukan bus gratis bagi penonton akan dihapus.

Baca Juga: Indonesia Darurat Narkoba: 21 Personel Polresta Denpasar Dapat Penghargaan BNNP Ungkap Kasus Besar Narkoba

"Dari informasi kita terima dari ITDC dan MGPA, kalau tahun lalu bus disediakan gratis, namun tahun ini penonton harus bayar," katanya, dikutip dari Antaranews, Rabu 28 September 2022.

Kata dia Pemprov melalui Dinas Perhubungan NTB akan berkoordinasi dengan Kementerian Perhubungan untuk membicarakan persoalan tersebut.

Pasalnya, jika merujuk pada pelaksanaan WSBK dan MotoGP 2021, seluruh biaya transportasi untuk para penonton menuju Sirkuit Mandalika digratiskan karena seluruh pembiayaannya sudah ditanggung oleh Kemenhub.

"Kami melalui Dishub NTB sedang bernegosiasi kepada Kemenhub siapa tahu Kemenhub bisa bantu lagi untuk penyediaan bus gratis. Kalau pun bisa dibantu, kemungkinan bus-nya tetap bayar tapi tidak terlalu mahal, hanya untuk ganti BBM saja. Namun ini masih rencana," ujarnya.

Baca Juga: Febri Diansyah Panen Cibiran Usai Gabung Tim Kuasa Hukum Putri Candrawati

Halaman:

Editor: M. Jagaddhita


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x