Truk Barang Terguling di Tanjakan Goa Gong, Kernet Meninggal 3 Selamat

- 16 Desember 2022, 19:18 WIB
Truk yang terguling di tanjakan Jalan Pura Goa Gong Jimbaran, Jumat 16 Desember 2022.
Truk yang terguling di tanjakan Jalan Pura Goa Gong Jimbaran, Jumat 16 Desember 2022. /Dok Basarnas Bali

INDOBALINEWS -  Satu orang meninggal dunia dan 3 lainnya selamat akibat kecelakaan tunggal yang menimpa truk barang yang terguling di tanjakan Jalan Pura Goa Gong, Jimbaran, Jumat 16 Desember 2022 sore, sekitar pukul 16.30 Wita.

"Ada 4 orang korban, 3 selamat dan 1 kondisi meninggal," terang A. A. Alit Supartana, Kepala Seksi Operasi Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar (Basarnas Bali). 

Diketahui truk saat kejadian tengah membawa muatan termasuk besi dan korban meninggal adalah kernet truk.

Informasi awal tentang truk terguling itu diterima Basarnas Bali dari salah seorang warga pada pukul 16.35 Wita.

Baca Juga: Antisipasi Peredaran Uang Palsu, Toko Perhiasan Emas Diawasi Polisi

Sebanyak 9 orang personil diberangkatkan menuju lokasi untuk mengevakuasi korban yang terjepit. Tim dilengkapi dengan peralatan ekstrikasi. 

Proses evakuasi berlangsung kurang lebih selama 25 menit. Karena posisi truk yang belum stabil dan dirasa membahayakan bagi Tim SAR, maka sebagian barang-barang diturunkan terlebih dahulu.

Baca Juga: Via Vallen Curhat soal Tanggung Jawab Anak Pertama, Dimusuhi Adiknya Gegara Tidak Diberi Uang Bulanan

Kemudian mereka baru bisa melakukan evakuasi. Tim SAR gabungan berupaya mengungkit truk dan memotong sebagian yang menghimpit tubuh korban.

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x