Ustadz di Aceh Ditikam Pisau Belati Saat Ceramah Maulid

- 30 Oktober 2020, 19:12 WIB
Kapolres Aceh Tenggara, Aceh, AKBP Wanito Eko Sulistyo memberikan keterangan pers terkait dugaan penyerangan kepada seorang ustadz kepada sejumlah pewarta di mapolres setempat di Kutacane, Jumat (30/10/2020). Dalam kasus ini, polisi berhasil mengamankan seorang terduga pelaku berinisial MA (37) warga kabupaten setempat.
Kapolres Aceh Tenggara, Aceh, AKBP Wanito Eko Sulistyo memberikan keterangan pers terkait dugaan penyerangan kepada seorang ustadz kepada sejumlah pewarta di mapolres setempat di Kutacane, Jumat (30/10/2020). Dalam kasus ini, polisi berhasil mengamankan seorang terduga pelaku berinisial MA (37) warga kabupaten setempat. /Antara

INDOBALINEWS - Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Aceh digegerkan dengan tragedi penikaman seorang ustadz saat memberikan ceramah.

Kabid Humas Polda Aceh Kombes Pol. Ery Apriyono menjelaskan bahwa Ustadz M Zaid Maulana (36) ditikam saat mengisi ceramah Maulid Nabi Muhammad SAW di Masjid Al Husna, Gampong Kandang Mbelang Mandiri, Kecamatan Lawe Bulan, Aceh Tenggara, Kamis (29/10/2020) malam. 

Seorang pria berinisial MA (37 tahun) yang diduga melakukan tindak pidana penganiayaan sudah diamankan petugas. 

Baca Juga: BLT Dana Desa Dinilai Belum Tertib, Perlu Diawasi BPK

Kejadian berlangsung singkat dimana pelaku masuk dari jendela masjid di belakang mimbar dan langsung berupaya menikam leher korban.

"Saat MZM sedang ceramah di Masjid Al- Husna, Desa Kandang MBelang Kecamatan Lawe Bulan dan pelaku tiba-tiba masuk dari jendela masjid yang berada di belakang mimbar kemudian pelaku berdiri tepat di belakang korban sambil memegang pisau belati," jelasnya, Jumat (30/10/2020).

Baca Juga: Waspadai Puncak Badai La Nina, Jangan Berteduh di Pohon Tinggi

Selanjutnya, pelaku kemudian memegang dan berupaya menikam leher korban dengan pisau. 

"Pelaku setelah melakukan aksinya langsung melarikan diri melalui jendela masjid tersebut," urai Ery, seperti yang dilansir oleh RRI. 

Halaman:

Editor: Rudolf

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x