Penggemar Drakor Love Alarm Bersiap Baper, Tayang Lagi di Musim Kedua 12 Maret

- 15 Februari 2021, 10:57 WIB
Bintang utama Love Alarm yang akan kembali untuk musim kedua 12 Maret 2021.
Bintang utama Love Alarm yang akan kembali untuk musim kedua 12 Maret 2021. /YouTube/

INDOBALINEWS - Kesuksesan kisah romantis remaja berjudul "Love Alarm" masih bikin baper hingga saat ini. Drama yang dirilis 22 Agustus 2019 di Netflix ini terbilang unik. 

Bercerita tentang orang-orang yang memakai sebuah aplikasi untuk mengetahui perasaan yang sebenarnya dan melihat siapa saja yang menyukai mereka.

Di aplikasi ini ada notifikasi jika orang yang menyukai berada di radius 10 meter. Kisah romantis dengan bumbu fantasi ini sendiri tayang sepanjang delapan episode di Netflix di musim pertamanya.

Baca Juga: Mancing di Pantai Mimba Bali, 3 Orang Hilang Sejak 2 Hari Lalu

Yang masih belum bisa move on kisah ini bakalan kembali baper. Pasalnya drama Korea ini hadir kembali untuk musim kedua di Netflix bulan depan Maret 2021.

Tepatnya tanggal 12 Maret serial yang diambil berdasarkan webtoon dengan judul yang sama karya Chon Kye-young ini kembali diluncurkan. Bintangnya pun tetap sama yaitu Kim So-hyun, Jung Ga-ram, dan Song Kang.

Baca Juga: Hattrick Aubameyang ke Gawang Leeds antar Arsenal Kembali Masuk 10 Besar

Berdasarkan keterangan resmi Netflix pada Senin , "Love Alarm" pada musim keduanya, mengambil waktu empat tahun setelah pembuatan aplikasi yang baru-baru ini meluncurkan Love Alarm 2.0.

Pembaruan tersebut memungkinkan penggunanya untuk mengetahui siapa saja yang berpotensi untuk menyukai mereka di masa mendatang.

Baca Juga: Buronan Interpol Diduga Masih di Bali, Imigrasi Dibantu PHRI Pantau Andrew Ayer

Kim Jo-jo (Kim So-hyun), yang masih menyembunyikan perasaannya, akan menemukan berbagai perubahan kecil dan besar dalam masyarakat yang dipengaruhi oleh aplikasi ini.

Menjelang penayangan musim keduanya, "Love Alarm" pun merilis foto-foto perdana di mana Kim Jo-jo bertemu dengan Lee Hye-yeong (Jung Ga-ram) dan Hwang Sun-oh (Song Kang) secara terpisah.

Baca Juga: 18 Dites Swab, Yang Positif 7 Orang Dalam Patroli PPKM Berbasis Mikro di Denpasar Bali

Meski telah lulus SMA dan beranjak dewasa, kekhawatiran serta konflik yang sama di antara ketiganya masih belum bisa terselesaikan juga.

Love Alarm disutradarai oleh Kim Jin-woo ("Good Doctor", "Queen of Mystery", "Suits") dan ditulis oleh YOO Bora ("Snowy Road", "Secret").***

Editor: Shira Ade

Sumber: antaranews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x