18 Dites Swab, Yang Positif 7 Orang Dalam Patroli PPKM Berbasis Mikro di Denpasar Bali

- 14 Februari 2021, 21:36 WIB
Patroli PPKM Berbasis Mikro di Pemogan Denpasar Bali ditemukan 7 orang positif dari 18 yang dites Swab.
Patroli PPKM Berbasis Mikro di Pemogan Denpasar Bali ditemukan 7 orang positif dari 18 yang dites Swab. /Dok Humas Pemkot Denpasar Bali

INDOBALINEWS - Langkah pencegahan dalam percepatan penanganan covid-19 melalui satgas covid-19 Kota Denpasar gencar dilaksanakan.

Pada Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) skala mikro di Desa Pemogan Kecamatan Denpasar Selatan dibarengi dengan langkah testing kepada 18 orang masyarakat kontak erat dengan Kasus Terkonfirmasi Positif dengan hasil uji swab PCR.

Dalam tes tersebut tujuh orang dinyatakan postif Covid-19. Kegiatan ini dilaksanakan beberapa hari lalu di Kantor Desa Pemogan dengan hasil uji swab pada Minggu14 Februari  2021.

Baca Juga: Buronan Interpol Diduga Masih di Bali, Imigrasi Dibantu PHRI Pantau Andrew Ayer

Perbekel Desa Pemogan, I Made Suwirya mengatakan pelaksanaan kegiatan posko terpadu tangguh covid 19 Desa Pemogan dalam PPKM Mikro telah berlangsung sesuai jadwal yang telah ditetapkan.

Pihaknya melibatkan Kasubdit Dokpol Bidokes Polda Bali AKBP. dr. Nyoman Gustama,M.M didampingi Kaposko Desa Pemogan I Made Suwirya Wakaposko Desa Pemogan Bhabinkamtibmas Aiptu I Nengah Murdana.

Baca Juga: Wagub Cok Ace Ajak ISI Turut Menguatkan Desain Interior Berbasis Budaya Bali

Juga dilibatkan Bahbinsa Desa Pemogan Sertu I Made Mastra dengan pelaksanaan edukasi tentang prokes dan juga melaksanakan tracing kepada masyarakat kontak erat dengan warga yang dinyatakan terpapar covid-19.

“Pada Hari Kamis 11 Februari 2021 lalu kami telah melaksanakan tracing di Puskesmas III Densel kepada 18 orang kontak erat dengan masyarakat yang terkonfirmasi positif covid-19. Dari tracing ini dinyatakan 7 orang terkonfirmasi positif,” ujar Suwirya seperti yang dikutip oleh indobalinews.com.

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x