Tak Ada Niat Hilangkan KH Hasyim Asy'ari dari Buku Sejarah, Kemendikbud Akui Terjadi Keteledoran

- 20 April 2021, 21:52 WIB
Dirjen Kebudayaan Hilmar Farid.
Dirjen Kebudayaan Hilmar Farid. /Antara/

 

INDOBALINEWS - Hilangnya nama Pahlawan Nasional KH Hasyim Asy’ari hilang dari kamus sejarah Indonesia Jilid I buatan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) terus bergulir.

Berbagai pihak menyayangkan kenapa hal itu terjadi dan menuntut Kemendikbud menarik buku dari peredaran dan memperbaiki kesalahan tersebut.

Pihak Kemendikbud melalui Dirjen Kebudayaan Hilmar Farid memberikan klarifikasi tidak ada niat untuk menghilangkan peran pendiri Nahdlatul Ulama tersebut dari kamus sejarah.

Baca Juga: KH Hasyim Asy'ari Hilang dari Buku Sejarah, Fadli Zon: Masalah Serius Harus Diinvestigasi

Baca Juga: Bencana Pertama dalam Sejarah Pulau Adonara, Warga Sulit Selamatkan Diri

“Kesimpulannya, terjadi keteledoran yang mana naskah yang belum siap kemudian diunggah ke laman Rumah Belajar. Tidak ada niat untuk menghilangkan KH Hasyim Asy’ari sebagai tokoh sejarah dalam buku tersebut,” katanya, dikutip dari Antaranews, Selasa 20 April 2021.

Menurut Hilmar dalam buku yang sama juga terdapat peran dari KH Hasyim Asy’ari yang ada dalam bagian pendiri NU.

Peran KH Hasyim Asy’ari disebutkan di dalam halaman lain, hanya tidak ada di dalam lema atau entry.

Halaman:

Editor: M. Jagaddhita

Sumber: Antaranews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x