Warga Berebut Bingkisan Presiden Jokowi di Got, Roy Suryo: 'Sedemikian Memperlakukan Rakyatmu begitu.?'

- 1 September 2021, 12:55 WIB
Video warga berebut bingkisan Presiden Jokowi di sebuah got/bidik layar twittter
Video warga berebut bingkisan Presiden Jokowi di sebuah got/bidik layar twittter /Dok. Bidik Layar Twitter @KRMTRoySuryo2

INDOBALINEWS - Aksi bagi-bagi bingkisan Presiden Joko Widodo usai lawatan dari Kabupaten Cirebon Jawa Barat menuai kritik pedas pakar Telematika Roy Suryo yang tidak habis pikir dengan perlakukan terhadap warga yang harus berebut bingkisan di dalam got.

Dalam unggahan di media sosial pribadinya, Roy Suryo tampak menyertakan potongan video yang diproduksi Kumparan dan kembali diunggahnya pada Rabu 1 September 2021.

Awalnya, Roy Suryo tidak percaya dengan video yang beredar luas di media sosial, namun setelah mengamati seksama apalagai diproduksi sebuah media mainsteram, barulah dirinya hanya bisa mengerutkan dahi.

Baca Juga: Mendagri Tito Karnavian Ungkap Temuan Korupsi akibat Perencanaan Anggaran Tidak Sesuai Kebutuhan

"Swear, tadinya saya kira ini Video lama tentang kondisi di sebuah negara terbelakang yang diedarkan lagi & Viral di SocMed," tuturnya dilansir Indobalinews dari akun twitternya @KRMTRoySuryo2

Politikus Partai Demokrat itu, lanjut menyimak lebih jauh perihal video yang viral mendapat penjelasan di media Mainstream tersebut kemudian berujar menyebut nama Tuhan.

"Astaghfirullah, ternyata terjadi di INDONESIA kemarin. Sedemikian memperlakukan Rakyatmu begitu ...? AMBYAR," cuit mantan anggota DPR RI itu yang mendapat ratusan like dan diretweet ratusan warganet.

Baca Juga: Pimpin Kabupaten Termiskin di Bali, Bupati Bangli Termotivasi Semangat Pramuka

Kontan saja, cuitan Roy Suryo mendapat banyak tanggapan warganet, seperti pemilik aku @MahaD3w4 dalam unggahannya beberapa jam lalu.

"Kalau saya pribadi, dikasih bingkisan dengan cara dilempar, saya akan lemparin balik, siapapun dia, presiden sekalipun," cetusnya.

Ia melanjutkan, tidak ada urusan, sebab sebagai manusia masih punya harga diri dan bukan budak.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Ungkap Kriteria Pemimpin, Usia Boleh Tua Semangat dan Jiwa Harus Muda

Senada dengan itu, pemilik akun @wiseCok, juga menyoroti aksi bagi-bagi bingkisan Presiden Jokowi yang diunggah kemnbali Roy Suryo.

"Seberat itukah hanya untuk perintahkan ajudan menyerahkan kepada salah satu warga untuk kemudian distribusi ke semua warga?" ucapnya penuh tanya.

Demikian juga dengan akun @tris_bdg, mengaku miris melihat warga yang rela berebut nyebur di got untuk bisa mendapatkan bingkisan Kepala Negara

Baca Juga: Sambut Pembelajaran Tatap Muka, Presiden Jokowi Minta Vaksinasi Pelajar Dilakukan secara Masif

"Astaghfirullah,..wis tambah ambyaar,..kok miris banget yo.. apa ga terpikir oleh sipemberi n timnya untuk membagikan secara layak n baik ???," tutupnya. ***

Editor: R. Aulia

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x