Ganda Putri Greysia dan Apriyani Ukir Sejarah, Lolos Final Bulutangkis Olimpiade Tokyo

- 31 Juli 2021, 09:21 WIB
Ilustrasi pasangan bulutangkis ganda putri Indonesia lolos ke Final Olimpiade Tokyo setelah Sabtu 31 Juli 2021 mengalahakna Korsel di Semi final.
Ilustrasi pasangan bulutangkis ganda putri Indonesia lolos ke Final Olimpiade Tokyo setelah Sabtu 31 Juli 2021 mengalahakna Korsel di Semi final. /Instagram @greyspolii

INDOBALINEWS -Sejarah baru diukir pasangan ganda putri Indonesia Greysia Polii/Apriyani Rahayu yang pada Sabtu 31 Juli 2021 pagi berhasil maju ke babak Final Olimpiade 2020 di Tokyo di tahun 2021 ini.

Greysia-Apriyani berhasil memupus harapan wakil Korea Selatan, Lee So Hee-Shin Seung Chan, dengan menang 2 set langsung 21-19 dan 21-17.

Dengan kemenangan pasangan kebanggaan bangsa ini, Indonesia dipastikan akan menambah pundi pundi medali perak atau emasnya. Prestasi ini pun jadi tonggak olahraga Indonesia khususnya bagi ganda putri bulutangkis Indonesia.

Baca Juga: Miris, Sudah Lama Menganggur Akibat Pandemi, Sopir Travel di Bali Nekat Curi HP

Spirit Grace Apri luar biasa dengan teriakan teriakannya sepanjang permainan dari awal hingga akhir memompa pasangannya di lapangan dan jua seluruh rakyaht Indonesia yang menonton dari tayangan langsung yang disiarkan oleh TVRI.

Berkat kemenangan ini, Greysia-Apriyani mengukir sejarah sebagai ganda putri pertama Indonesia yang melaju ke semifinal Olimpiade. Sejak bulu tangkis dipertandingkan secara resmi pertama kali di Olimpiade Barcelona 1992, belum pernah ada pasangan ganda putri Merah Putih yang mampu melewati babak perempat final.

Baca Juga: Tagih Hutang, Pinjol ilegal Fitnah Nasabah Jadi Bandar Narkoba

Pasangan ini lolos ke semifinal Olimpiade Tokyo 2020 usai mengalahkan pasangan perwakilan Cina, Du Yue-Li Yun Hui pada pertandingan yang berlangsung di Musashino Forest Sport Plaza, Kamis, 29 Juli 2021.*

Editor: Shira Ade

Sumber: TVRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x