Bali dan Jakarta Dipilih Alfin Alberto Fuah Garap Single Ketiga

- 20 September 2020, 20:23 WIB
Alfin Alberto Fuah seniman asal Kupang yang besar di Bali menelorkan single ketiga yang akan dilaunching di Jakarta bulan Oktober nanti
Alfin Alberto Fuah seniman asal Kupang yang besar di Bali menelorkan single ketiga yang akan dilaunching di Jakarta bulan Oktober nanti /shira ade/Dok Alfin

Baca Juga: TikTok Tolak Tawaran Triller Senilai Rp290 Triliun

Alfin memang dilahirkan dari keluarga musisi, pasangan Julianus Ibrahim Fuah dan Since Tulle. Ia juga adik kandung dari Amanda Stephanie Fuah.

Dua single sebelumnya kata Alfin, yaitu single pertama "Pergi dan Jangan Kembali", dimana penggarapan untuk video clip dilakukan di Miami, Amerika Serikat (2016). Sedangkan single kedua "Selamanya di Hati" (2017).

Baca Juga: Hari ini 10 Orang Lagi Meninggal Covid di Bali, Update 20 September 2020

"Untuk single ketiga "Agar Kau Bahagia" ini digarap lebih serius dengan melibatkan Felicia Tantra (executive producer), dan producer by Mantra Recording Indonesia (Nuno Satrida)," jelas Alfin, yang juga mahir dalam memainkan tuts piano dan keyboard serta sebagai pencipta lagu dan komposer musik.

Alfin Alberto Fuah seniman asal Kupang yang besar di Bali menelorkan single ketiga yang akan dilaunching di Jakarta bulan Oktober nanti
Alfin Alberto Fuah seniman asal Kupang yang besar di Bali menelorkan single ketiga yang akan dilaunching di Jakarta bulan Oktober nanti Dok Alfin

Seraya memohon doa restu, Alfin juga berharap single "Agar Kau Bahagia" ini kelak bisa dinikmati para pecinta musik di Indonesia.

Baca Juga: Bandara Ngurah Rai Bali Raih 3 penghargaan ACI 2020

"Jadi, pada tanggal 10 Oktober nanti, saya akan launching single ketiga saya berjudul 'Agar Kau Bahagia' bersama beberapa musisi handal dan terkenal di tanah air seperti, Kenna Lango (keyboardis The Bakucakar) yang pernah tergabung bersama almarhum Glenn Fredly, Arnold Sadrach (bassis Sammy Simorangkir), Mecko Kaunang (guitaris session player artis ternama), dan Fridel Lango (drummer)," ujar Alfin.

Baca Juga: Belajar Dari Kasus Reza, Narkoba Bisa Bikin Bingung, Kejam Hingga Bunuh Diri

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x