Indonesia Klarifikasi ke World Anti Doping Agency, WSBK dan MotoGP Mandalika Tetap Sesuai Jadwal

- 10 Oktober 2021, 20:56 WIB
Foto udara bentuk lintasan Pertamina Mandalika International Street Circuit di KEK Mandalika, Praya, Lombok Tengah, NTB, Sabtu 9 Oktober 2021). World Superbike bakal digelar di sirkuit ini pada 19-21 November 2021 serta tes pramusim MotoGP pada 11-13 Februari 2022, sedangkan MotoGP Indonesia pada Maret 2022.
Foto udara bentuk lintasan Pertamina Mandalika International Street Circuit di KEK Mandalika, Praya, Lombok Tengah, NTB, Sabtu 9 Oktober 2021). World Superbike bakal digelar di sirkuit ini pada 19-21 November 2021 serta tes pramusim MotoGP pada 11-13 Februari 2022, sedangkan MotoGP Indonesia pada Maret 2022. /AHMAD SUBAIDI/ANTARA FOTO

"Tidak terpenuhinya sampel itulah yang menjadi dasar permasalahanya," tuturnya.

Keterlambatan itu, lanjut Menpora  akibat merebaknya Covid-19 secara global, sehingga tidak sempat kita mengirimkan sampel yang diminta WADA tersebut.

Baca Juga: Sudah Sejam Panjat Pohon Kelapa Tak Turun Turun, Ternyata Nyoman Meninggal di Atas

"Itu sudah kita penuhi semua, sebab kalau tidak terpenuhi sampel yang diminta itu, kita tidak bisa menyelenggarakan event olah raga yang sifatnya regional sampai internasional," paparnya.

Kini, lanjut Zainuddin Amali, PON Papua masih berlangsung, sehingga dari sana banyak didapatkan sampel.

"Ini hanya masalah administrasi saja, dan akan selesai kalau dijelaskan secara rinci," katanya.

Baca Juga: Gerindra Sampaikan Alasan Prabowo Maju Pilpres 2024

Prinsipnya, lanjut Menpora, Indonesia memiliki komitmen untuk mematuhi setiap persyaratan dalam setiap penyelenggaraan event dunia.

"Itu menjadi tanggung jawab pemerintah. Dan Indonesia belum di banned, jadi masih bisa melakukan kegiatan olahraga Internasional ini," kata Zainuddin Amali.***

Halaman:

Editor: M. Jagaddhita


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x