1.556 Guru Ngaji di Lotim Dapat Bantuan

- 21 April 2022, 20:38 WIB
 Kabag Kesra Setdakab Lotim, Huzaefah. S.Pd
Kabag Kesra Setdakab Lotim, Huzaefah. S.Pd /Habib Indobalinews

INDOBALINEWS - Jelang Lebaran Idul Fitri 1443 H, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lombok Timur (Lotim) memberikan bantuan kepada 1.556 Guru Ngaji yang tersebar di 21 Kecamatan.

Bantuan berupa uang sebesar Rp1,5 juta ini, kata Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Sekertariat Daerah Kabupaten (Setdakab) Lombok Timur, Huzaefah S.Pd, sebagai bentuk perhatian dan kepedulian pemerintah daerah.

"Guru ngaji, punya peran besar dalam pembangunan dalam perubahan mental spritual," katanya, Kamis 21 April 2022.

Baca Juga: Hari Kartini, 514 Perempuan Berjasa dan Berprestasi se Indonesia Diberi Penghargaan, 9 dari Bali

Selain guru ngaji, katanya, masyarakat kurang mampu, disabilitas, serta biaya pengobatan masyarakat yang tidak mampu, tak luput dari perhatian pemerintah daerah.

Bagi pemerintah daerah, menurut Huzaefah, terbuka untuk memberikan bantuan bagi masyarakat yang kurang beruntung.

Baca Juga: Tersangka Kasus Narkoba Saksikan Pohon Ganja yang Ditanam di Halaman Rumahnya Dimusnahkan Kejari Badung

Semua itu, kata dia, harus melalui prosedur yang telah ditetapkan, mulai dari desa, kecamatan, sampai ke daerah.

"Selama memenuhi kriteria dan prosedur, Pemda akan memberikan bantuan," katanya.

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x