Ungkap Kasus Lift Maut Ubud, Polda Bali Libatkan Tim Ahli Tekhnik Unud

- 5 September 2023, 14:44 WIB
Kabid humas Polda Bali Kombes Pol Jansen Avitus Panjaitan  beri keterangan di Mapolda Bali,  selasa 5 September 2023
Kabid humas Polda Bali Kombes Pol Jansen Avitus Panjaitan beri keterangan di Mapolda Bali, selasa 5 September 2023 /Saifullah IndoBaliNews.com

 

INDOBALINEWS  - Polda Bali akan ambil alih penanganan kasus kecelakaan lift di salah satu Resort ternama di Ubud Kabupaten Gianyar Bali, Ayuterra Resort, yang menelan korban jiwa lima orang karyawannya Jumat, 1 September 2023 lalu.

Baca Juga: Pengelola Lift Maut Ubud Santuni dan Biayai Ngaben Korban

Kabid Humas Polda Bali Kombes Pol Jansen Avitus Panjaitan mengatakan kasus kecelakaan lift Resort Ayu Terra Ubud akan ditangani Direskrimum Polda Bali, dari sebelumnya di Polres Gianyar sehingga clear dan tuntas. Sebanyak 11 orang saksi telah diperiksa hingga saat ini termasuk teknisi maentenance, manager termasuk Owner dan pihak terkait lainnya, ditambah tim labfor Polda Bali dan tim ahli teknik dari universitas Udayana, Dinas tenaga kerja dan Dinas Pariwisata, urai Jansen di Mapolda Bali, Selasa, 5 September 2023.

"Sambil menunggu kesimpulan hasil pendalaman tim Labfor Polda Bali, kita juga nanti akan melakukan pemeriksaan terhadap ahli teknik tentunya dari Universitas Udayana, demikian juga Dinas tenaga kerja dan Dinas Pariwisata karena ini menyangkut bagaimana proses dan prosedurnya," jelas Jansen.

Baca Juga: Kisah Pilu, Anak Sulung dan Tulang Punggung Keluarga yang Jadi Korban Lift Jatuh di Ayuterra Resort Ubud,

Jansen menambahkan hasil pasti penyebab kecelakaan belum bisa diungkap karena masih menunggu hasil dari kerja masing-masing yang dilibatkan dalam mengungkap kasus ini.

Namun dugaan awal ada faktor kelebihan berat beban dari gerbong lift yang diketentuannya berkafasitas 300 kg. Sementara diketahui pada waktu kejadian ada 5 orang karyawan dalam gerbong lift dan ada alat kebersihan.

Baca Juga: Kasus Tragedi Lift Maut di Ubud Diambil Alih Polda Bali dari Polres Gianyar

Halaman:

Editor: Saifullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x