Libur Natal dan Tahun Baru di Bali: Polisi Perketat Pintu Masuk di Bandara dan Pelabuhan

- 22 Desember 2023, 09:25 WIB
Apel Gelar Pasukan Kesiapan Operasi Lilin Agung 2023 , yang bertempat di Lapangan Puputan Niti Mandala, Renon, Denpasar, Kamis 21 Desember 2023.
Apel Gelar Pasukan Kesiapan Operasi Lilin Agung 2023 , yang bertempat di Lapangan Puputan Niti Mandala, Renon, Denpasar, Kamis 21 Desember 2023. /Dok Polda Bali

INDOBALINEWS - Menjelang Libura Natal dan Tahun Baru di Bali, Polda Bali memperketat sejumlah pintu masuk ke Bali baik di bandara maupun di pelabuhan.

Hal itu dikatakan oleh Kapolda Bali Irjen. Pol. Ida Bagus Kade Putra Narendra, S.I.K., M.Si dalam Apel Gelar Pasukan Kesiapan Operasi Lilin Agung 2023 , yang bertempat di Lapangan Puputan Niti Mandala, Renon, Denpasar, Kamis 21 Desember 2023.

Apel digelar rangka pengamanan perayaan Hari Natal 2023 dan Tahun Baru 2024, mengingat akan meningkatnya mbilitas masyarakat di Bali yang menjadi salah satu tujuan utama wisatawan domestik dalam menghabiskan masa libur Natal dan Tahun Baru 2024.

Baca Juga: 5 Resep Paling Viral dan Paling Sering Dicari di 2023 Lewat Google

Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin juga dihadiri oleh Pj. Gubernur Bali S. M. Mahendra Jaya, Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Harfendi, Pejabat Utama Polda Bali dan Forkopimda Provinsi Bali serta Stakeholder terkait.

“Untuk di Bali, kita akan tetap memperketat pintu-pintu masuk Bali karena bakal banyak wisatawan yang akan masuk ke Pulau Dewata di akhir tahun, seperti Bandara Ngurah Rai, Pelabuhan Gilimanuk, Pelabuhan Benoa, Pelabuhan Padangbai, dan Pelabuhan Celukan Bawang, Buleleng, dan kita juga akan memperketat pengamanan Gereja,” ungkap Kapolda Bali.

Baca Juga: Nyatakan Komitmen, Satgas PASTI Tahan Pelaku Investasi Bodong di Lombok

Dalam amanat Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo yang dibacakan oleh Pj. Gubernur Bali S. M. Mahendra Jaya menyampaikan ucapan terimakasih dan apresiasi setinggi-tingginya, kepada seluruh pihak yang telah mengikuti apel gelar pasukan operasi lilin 2023.

Apel gelar pasukan merupakan bentuk pengecekan akhir kesiapan personel maupun sarana prasarana.

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x