Sering Terjadi Laka Lantas dan Balapan Liar, Satlantas Polres Badung Gencarkan Patroli Biru

- 23 Februari 2024, 12:20 WIB
Petugas kepolisian saat patroli di okasi rawan kejahatan dan aksi balap liar serta yang kerap terjadi laka lantas Kamis hingga Jumat pagi 23 Februari 2024.
Petugas kepolisian saat patroli di okasi rawan kejahatan dan aksi balap liar serta yang kerap terjadi laka lantas Kamis hingga Jumat pagi 23 Februari 2024. /Dok Humas Polres Badung

INDOBALINEWS - Sejumlah anggota Satlantas Polres Badung melaksanakan patroli biru di beberapa ruas jalan yang sering terjadinya kecelakaan lalu lintas.

Patroli ini dalam upaya mencegah terjadi Laka lantas yang sering berakibat luka-luka hingga meninggal dunia serta rawan balapan liar Kamis malam mulai pukul 22.00 WITA hingga Jumat dini hari 23 Februari 2024.

Kasat Lantas Polres Badung Akp I Wayan Sugianta, SH seijin Kapolres AKBP Teguh Priyo Wasono, SIK  menjelaskan kegiatan Patroli biru ini lebih memfokuskan pada tempat-tempat rawan Laka lantas dan balapan liar guna mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas. Selain itu patroli  juga menyasar anak-anak yang sedang nongkrong di pinggir jalan.

Baca Juga: Desak Made Rita Kusuma Dewi Target Emas di IFSC World Cup dan Olimpiafe Paris 2024

"Ya kita ucapkan terima kasih kepada masyarakat khususnya terhadap anak-anak muda yang sudah patuh dan taat pada aturan lalu lintas. Pasalnya tidak ditemukannya knalpot brong dan aman tidak ada Laka Lantas malam ini," Katanya di jalan Raya Mengwitani, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung, Bali. Kamis, (22/2).

Banyak masyarakat berharap selain mencegah terjadinya Laka Lantas, patroli biru ini juga dapat mencegah tindakan melawan hukum atau tindakan premanisme yang kerap terjadi malam hari.

"Saya ucapkan terima kasih kepada bapak-bapak polisi yang melaksanakan tugas dengan baik, menjaga dan melindungi kami siang maupun di malam hari. Bravo pak polisi," ucap salah satu warga di Mengwitani. ***

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x