Pencuri Obat di Apotik, Gasak 2 Jenis Obat Saja

6 Desember 2022, 07:50 WIB
Petugas tengah melakukan penyelidikan kasus pencuri obat di sebuah apotik di Mengwitani Badung Bali yang terjadi Sabtu 3 Desember 2022. /Dok Humas Polres Badung

INDOBALINEWS - Sebuah Apotek yang berada di Desa Mengwitani Kecamatan Mengwi dicuri orang tidak dikenal, Sabtu 3 Desember 2022.

Dan pencuri obat yang memaksa masuk apotik si tengah malan hanya menggasak 2 jenis obat saja.

Kapolsek Mengwi Kompol Nyoman Darsana, SH pada Senin 5 Desember mengkonfirmasi kejadian ini.

Baca Juga: Target Ganjar: Maksimal 1x24 Jam Keluhan Masyarakat di Medsos Sudah Direspon

"Telah terjadi tindak pidana pencurian dengan pemberatan di Apotek Optimed Desa Mengwitani Sabtu 3 Desember 2022. Sekira jam 02.30 wita datang 2 orang yang tidak dikenal memaksa untuk membuka membuka pintu Apotek Optimed," ujar Kapolsek Senin 5 Desember 2022.

Lebih lanjut dikatakannya saat itu saksi menawarkan transaksi agar dilakukan di loket agar tidak membuka pintu karena saksi menjaga seorang diri.

Baca Juga: Hasil BRI Liga 1: Dua Gol Dianulir, Bali United Menang Dramastis Atas Persita Tangerang

"Namun dua orang yang tidak dikenal tersebut memaksa untuk masuk ke dalam apotek," kata Kompol Darsana.

Karena dipaksa, membuat saksi membuka pintu Apotek dan dua orang yang tidak dikenal tersebut langsung masuk ke dalam toko.

Sedangkan satunya mengajak penjaga apotek berbincang-bincang untuk mengalihkan perhatian dan lagi satunya mengambil barang-barang yang diinginkan.

Baca Juga: WNA Filipina Diperdaya Temannya dan Diperkosa Pensiunan Militer AS, Barang Bukti Lingerie Hitam Diamankan

Atas kejadian tersebut korban melapor ke pihak yang berwajib. 

"Barang yang hilang adalah 2 (dua) buah peditox dan 1 (satu) buah narureline. Jumlah kerugian sekitar Rp 165.000 dan untuk pelaku masih dalam lidik," ungkapnya.***

 

Editor: Shira Ade

Tags

Terkini

Terpopuler