Rakyat Malaysia Tunggu Sepak Terjang Anwar Ibrahim Berantas Korupsi, Rasisme, dan Kefanatikan Agama

- 25 November 2022, 05:36 WIB
Politisi Datuk Anwar Ibrahim seusai dilantik menjadi Perdana Menteri Malaysia, Kamis 24 November 2022.
Politisi Datuk Anwar Ibrahim seusai dilantik menjadi Perdana Menteri Malaysia, Kamis 24 November 2022. /Instagram @anwaribrahim_my

Namun, di tengah tuntutan pidana dan perbedaan pendapat tentang bagaimana menangani krisis keuangan Asia pada 1998, Mahathir mengatakan Anwar Ibrahim tidak layak memimpin “karena karakternya”.

Keduanya berdamai sebentar pada 2018 untuk menggulingkan kekuasaan dengan aliansi politik yang pernah mereka miliki, kemudian kembali berselisih dalam waktu dua tahun dan mengakhiri masa pemerintahan mereka yang hanya berusia 22 bulan. Kala itu, Malaysia terjerumus dalam periode ketidakstabilan.

Terpilihnya Anwar Ibrahim  sebagai perdana menteri mengakhiri krisis politik Malaysia setelah pemilihan pada Sabtu, 19 November 2022, menempatkan parlemen ke posisi yang belum pernah terjadi sebelumnya.

Baca Juga: Arsip Tak Punya Nilai Guna, Penting Dimusnahkan

Meskipun blok progresif Anwar Ibrahim memenangi kursi terbanyak di parlemen, tetapi hasil perolehan suara tidak mencapai mayoritas.

Kepada Reuters, seperti dikutip dari Antaranews, Anwar Ibrahim mengatakan kepada akan berusaha menekankan pemerintahan dan antikorupsi, dan membersihkan negara ini dari rasisme dan kefanatikan agama.

Selama beberapa dekade, Anwar Ibrahim menyerukan inklusivitas dan perombakan sistem politik di negara multietnis itu.

Sekitar 70 persen dari populasi Malaysia yang berjumlah hampir 33 juta terdiri dari etnis Melayu, yang sebagian besar Muslim, dan sisanya adalah kelompok etnis China dan India.

Baca Juga: Tips Menemukan Pasar Saham Terbaik di Dunia Broker Forex oleh George Soros

Anwar Ibrahim menyerukan penghapusan kebijakan yang mendukung orang Melayu dan diakhirinya sistem patronase yang membuat koalisi penguasa terpanjang Malaysia, Barisan Nasional, tetap berkuasa.

Halaman:

Editor: M. Jagaddhita


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x