80 Positif Covid-19 di Kerumunan Petamburan dan Tebet, Polisi Minta Rizieq Swab Mandiri

- 23 November 2020, 10:54 WIB
Habib Rizieq
Habib Rizieq /Twitter/@fahrihamzah

Dia menegaskan bagi masyarakat yang menghadiri kegiatan dan berkerumun di Bandara Soekarno-Hatta, Petamburan, Tebet, dan Mega Mendung terkait acara yang dihadiri tokoh FPI Rizieq Shihab untuk isolasi mandiri agar meminimalkan risiko penularan COVID-19 yang lebih luas.

Budi juga mengingatkan apabila masyarakat yang melakukan isolasi mandiri dan mengalami gejala COVID-19, seperti batuk, pilek, sesak napas, sakit tenggorokan, serta hilang indra penciuman dan perasa agar segera mengunjungi Puskesmas terdekat untuk melakukan pemeriksaan tes PCR.

Baca Juga: Plesiran di Alam Bisa Bantu Kita Tetap Waras di Masa Pandemi Covid-19

Pemerintah juga telah menyiapkan pusat karantina di Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet maupun hotel yang telah disediakan.

Sementara dikabarkan juga oleh Kapolres Metro Jakarta Pusat bahwa Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab akan menjalani tes usap (swab test) COVID-19 secara mandiri. Hal itu dilakukan setelah dikabarkan Rizieq jatuh sakit beberapa hari setelah terjadi keramaian pada hari akad pernikahan anaknya.

Baca Juga: Cek FAKTA : Perokok Lebih BeresikoTerjangkit Covid-19 Daripada Non-Perokok

Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Heru Novianto membenarkan kabar itu, setelah perwakilannya menemui Rizieq di kediamannya Jalan Petamburan III, Jakarta Pusat. “Katanya mereka mau melaksanakan ‘swab’ mandiri,” ujar Heru, di Jakarta, Minggu 22 November 2020.

Heru mengatakan sejumlah perwakilan dari Polsek Metro Tanah Abang dikirim untuk mengimbau Rizieq agar menjalani tes usap COVID-19 pada Sabtu 21 NOvember.  Hal itu dilakukan setelah mendapat info Rizieq sakit dengan ciri-ciri diduga terpapar COVID-19.

Baca Juga: Ditangkap, Perampok Berjaket Ojol Pakai Pistol Mainan di SPBU Benoa Bali

Namun Rizieq tidak dapat ditemui dengan alasan tengah beristirahat dan tidak menerima tamu, sehingga pihak kepolisian hanya mengimbau Rizieq lewat utusannya dari depan pagar rumah.

Halaman:

Editor: Shira Ade

Sumber: Antaranews.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x