Relawan Pasangan Amin di Bali Sudah Terdaftar Tujuh Ribu Lebih

- 10 September 2023, 15:08 WIB
Ahmad Baraas (ketiga dari kiri) memberi keterangan di denpasar Bali
Ahmad Baraas (ketiga dari kiri) memberi keterangan di denpasar Bali /

INDOBALINEWS  - Pasangan bakal calon presiden -wakil presiden 2024 Anies Rasyid Baswedan -Muhaimin Iskandar (Amin) tak disangka mendapat respon cukup baik di Bali.

 

Ketua Forkom Simpul Relawan Anies Baswedan Provinsi Bali, H Ahmad Baraas menyebut, relawan yang telah bergabung di Badan Koordinasi Saksi (Bakorsi) Bali kurang lebih 7.500 orang.

"Mereka telah terdaftar di sistem kami berdasarkan NIK KTP. Nah ini semua siap bergerak untuk mendukung kemenangan pasangan Amin pada Pemilihan Presiden 2024 mendatang," kata Ahmad Baraas Minggu, 10 September 2023 di Denpasar.

Baca Juga: Anis Baswedan Bakar Semangat Relawan di Sulawesi Selatan

Mantan wartawan yang juga pengacara ini bahkan menargetkan 40 persen suara untuk pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Amin) pada Pilpres 2024. 

Dirinya juga mengungkapkan, jika selama ini Anies Baswedan identik dengan pemilih umat Islam, hal itu tidak benar. Dikarenakan banyak tokoh agama lain yang menyatakan mendukung Anies Baswedan.

Inisiator Forkom Relawan Anies, Tatak ujiyati mengatakan selama lima tahun Anis Baswedan menjadi Gubernur Jakarta, indeks kerukunan antar umat beragama naik, demikian pula indkes demokrasi, tutup Ujiyati yang juga hadir dalam acara tersebut.

Baca Juga: Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar Ditetapkan Menjadi Wakil Presiden Centrist Democrat International

Halaman:

Editor: Saifullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x