Tiga Hari Tes Pramusim MotoGP 2022, Pol Espargaro Catat Kecepatan Gemilang

- 13 Februari 2022, 17:42 WIB
Pembalap Repsol Honda Team MotoGP Pol Espargaro berlatih start pada hari kedua tes pramusim MotoGP 2022 di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, NTB, Sabtu 12 Februari 2022.
Pembalap Repsol Honda Team MotoGP Pol Espargaro berlatih start pada hari kedua tes pramusim MotoGP 2022 di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, NTB, Sabtu 12 Februari 2022. /ANTARA/Andika Wahyu

INDOBALINEWS – Pebalap Pol Espargaro meraih catatan tercepat selama tiga hari tes pramusim MotoGP di Sirkuit Mandalika Lombok Tengah, 11-13 Februari 2022.

Pol Espargaro dari tim Repsol Honda memiliki bekal meyakikan setelah melewati tiga hari tes ofisial yang berakhir pada Minggu, 13 Februari 2022.

Ia semakin yakin menghela motor RC213V di trek sirkuit indah yang terletak di pinggir Pantai Kuta Mandalika, Lombok Tengah itu.

Baca Juga: Event Pramusim MotoGP, Berkah untuk Masyarakat Sekitar Kawasan Sirkuit Mandalika

Espargaro muncul di puncak catatan waktu hari pertama tes Mandalika dengan 1'32,466 pada Jumat 11 Februari 2022 sebelum kembali tampil tercepat di hari terakhir, Minggu 13 Februari 2022, dengan catatan 1'31,060.

Berbeda dari dua hari sebelumnya, di hari terakhir para pebalap diberi kesempatan untuk latihan start pada tengah hari, ketimbang setelah sesi tes selesai, karena sebagian dari mereka harus mengejar penerbangan pada malam hari.

Para pebalap meramungkan tes mereka lebih dini dan kru tim mengemasi peralatan mereka di garasi.

Pebalap Suzuki Joan Mir batal turun ke lintasan hari ini karena mengalami masalah pencernaan pada pagi harinya. Suzuki juga menjadi salah satu tim yang berkemas lebih awal setelah Alex Rins merampungkan program Suzuki pada siang harinya.

Baca Juga: Antisipasi Lonjakan Omicron, Pemprov Bali Lakukan Konversi BOR RS Covid 19

Halaman:

Editor: M. Jagaddhita

Sumber: Antaranews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x