Event Pramusim MotoGP, Berkah untuk Masyarakat Sekitar Kawasan Sirkuit Mandalika

- 13 Februari 2022, 17:35 WIB
Kadis Pariwisata NTB, Yusron Hadi.
Kadis Pariwisata NTB, Yusron Hadi. /Habib ndobalinews

INDOBALINEWS - Event pramusim MotoGP yang berakhir hari ini, menjadi berkah bagi masyarakat sekitar kawasan Sirkuit Mandalika.

Berkah yang sangat dirasakan oleh masyarakat, kata Kadis Pariwisata NTB, Yusron Hadi, terjadinya peningkatan ekonomi dan lapangan pekerjaan.

"Event ini, membawa berkah yang luar biasa kepada masyarakat sekitar kawasan Sirkuit Mandalika," katanya, Minggu, 13 Februari 2022.

Baca Juga: Antisipasi Lonjakan Omicron, Pemprov Bali Lakukan Konversi BOR RS Covid 19

Menurutnya, event ini, menjadi keuntungan 'multiple effect' baik bagi daerah dan masyarakat.

Bagi masyarakat, katanya, mulai dari yang tidak memiliki pekerjaan tetap sampai pedagang, serta pengusaha, mendapatkan dampak positif yang luar biasa. "Terutama pada peningkatan ekonomi masyarakat," katanya.

Yusron menjelaskan, warga sekitar kawasan Sirkuit Mandalika, selama ini tidak memiliki pekerjaan tetap, direkrut menjadi marshal, petugas kebersihan, dan masih banyak yang lainnya.

 Baca Juga: Tragis, Seorang Ayah di Bali Tewas di Tangan Anaknya Sendiri

"Bagi mereka yang memiliki keterampilan khusus, juga mendapat pekerjaan yang layak," jelasnya.

Halaman:

Editor: Shira Ade


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x