Liga 1: Persiapan Hadapi Madura United, Persebaya Surabaya Tingkatkan Intensitas Latihan

- 10 September 2023, 07:58 WIB
Persebaya Surabaya tingkatkan intensitas latihan sebagai persiapan hadapi Madura United
Persebaya Surabaya tingkatkan intensitas latihan sebagai persiapan hadapi Madura United /Persebaya.id

INDOBALINEWS - Persebaya Surabaya akan memainkan laga tandang menghadapi pemuncak klasemen sementara Liga 1, Madura United. Laga ini akan digelar usai jeda FIFA Match Day, Minggu 17 September 2023.

Baca Juga: Liga 1: Persija Jakarta Kembali Gelar Latihan Usai Libur Jeda FIFA Match Day

 

Persebaya Surabaya mulai meningkatkan intensitas latihan untuk mempersiapkan laga derby Suramadu Minggu 17 September 2022. Pre-conditioning mulai diberikan kepada Reva Adi dkk untuk pemulihan kondisi fisik pasca libur tiga hari pada jeda kompetisi September ini.

Mulai kemarin (Jumat 8 September 2023) sampai Sabtu 9 September 2023, pelatih Caretaker Persebaya Surabaya Uston Nawawi menggembleng fisik pemain dengan dua kali latihan sehari. Kondisi pemain diharapkan segera mencapai 100 persen.

 

Baca Juga: Liga 1: Persebaya Surabaya Temui Jalan Buntu Status Pelatih Sementara Uston Nawawi

”Kita fokus untuk pengembalian kondisi karena habis libur. Kondisi mereka masih belum maksimal,” kata Uston Nawawi dilansir dari situs resmi Persebaya Surabaya, Minggu 10 September 2023.

Mulai pekan depan, punggawa Persebaya Surabaya diberikan latihan taktikal untuk menghadapi Madura United sang pemuncak klasemen. Selain mengoleksi poin paling banyak, Laskar Sappe Kerab juga menjadi tim Liga 1 2023/2024 paling produktif dalam mencetak gol.

Halaman:

Editor: Yulius Ndakadjawal

Sumber: Persebaya.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x